Erling Haaland memborong dua gol dalam pertandingan ini dan sukses memastikan kemenangan City di kandang Tottenham.
Berkat hasil ini, Manchester City menggeser Arsenal dari puncak klasemen dengan torehan 88 poin sekaligus selangkah lagi menjadi juara. The Citizen unggul dua poin dari Arsenal di posisi dua.
Sementara itu, Tottenham dapat dipastikan gagal lolos ke Liga Champoins karena tertahan di peringkat lima dengan poin 63. Mereka tertinggal Lima angka dari Aston Villa di peringkat empat dengan menyisakan satu laga pamungkas, demikian yang dikutip dari laman resmi Liga Inggris.
Kedua tim membutuhkan tiga poin sehingga laga berjalan sengit sejak kick-off. Namun, City dan Spurs kesulitan untuk membongkar pertahanan lawan masing-masing.
Tuan rumah mengancam lebih dulu. Rodrigo Bentancur melepaskan tembakan di tepi kotak penalti, tetapi bola masih bisa ditepis Ederson Moraes.
Tidak ada gol tercipta dari kedua tim sepanjang babak pertama. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.
Kembali dari kamar ganti, City akhirnya sukses memecah kebuntuan pada menit ke-51. Sebuah umpan silang mendatar Kevin De Bruyne berhasil disontek Haaland untuk menaklukkan Guglielmo Vicario. Skor menjadi 1-0.
Spurs mencoba sekuat tenaga untuk mengejar ketinggalan di sisa waktu. Namun, mereka justru kemasukan gol kedua.
Manchester City mendapatkan hadiah penalti setelah Jeremy Doku diganjar Pedro Porro. Haaland yang maju sebagai eksekutor sukses membawa City memimpin 2-0 di injury time atau menit ke-90.
Skor 2-0 untuk kemenangan City menjadi hasil akhir laga ini
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Manchester City gusur Arsenal usai menang 2-0 lawan Tottenham
Komentar