Jakarta (ANTARA) - Tim penyidik KPK memeriksa Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Semarang Indriyasari (IDS) sebagai saksi penyidikan dugaan korupsi di lingkungan Pemkot Semarang, Jawa Tengah.
Penyidik KPK juga memeriksa Kepala Bidang Pengawasan dan Pengembangan Bapenda Kota Semarang Sarifah (SRF) dan pegawai Bapenda Semarang Marjani Heriyanto (MH) sebagai saksi dalam perkara yang sama.
"Saksi didalami terkait dengan proses pencairan TPP (tambahan penghasilan pegawai) atau upah pungut," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardika di Jakarta, Senin.
Tessa menerangkan ketiga saksi tersebut hadir dalam pemeriksaan di yang berlangsung di gedung Akademi Kepolisian, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Namun pihak KPK belum memberikan penjelasan lebih detail soal temuan penyidik dalam pemeriksaan tersebut.
KPK pada Rabu, 17 Juli 2024, mengumumkan dimulainya penyidikan dugaan korupsi pengadaan barang atau jasa di lingkungan Pemkot Semarang, Jawa Tengah.
"Penyidikan yang sedang dilakukan oleh KPK, yaitu dugaan tindak pidana korupsi atas pengadaan barang atau jasa di lingkungan Pemerintah Kota Semarang pada tahun 2023 sampai dengan 2024, dugaan pemerasan terhadap pegawai negeri atas insentif pemungutan pajak dan retribusi daerah kota Semarang, serta dugaan penerimaan gratifikasi pada tahun 2023 sampai dengan 2024," kata Tessa.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KPK periksa Kepala Bapenda Semarang sidik korupsi di Pemkot
Berita Terkait
Pemkot Batam sediakan shelter untuk tangani ODGJ
Selasa, 5 November 2024 10:02 Wib
Forkopimda Kepri susun langkah konkret berantas narkoba
Selasa, 5 November 2024 8:04 Wib
ASN Pemkot Tanjungpinang teken pakta netralitas pada Pilkada 2024
Selasa, 5 November 2024 7:46 Wib
Kejati Kepri menahan dua tersangka korupsi PNBP pelabuhan di Batam
Selasa, 5 November 2024 5:34 Wib
Cegah keracunan pada anak, BPOM turunkan tim awasi peredaran jajanan asal China di Kepri
Senin, 4 November 2024 19:20 Wib
Pemkot ajak masyarakat pilah sampah menuju Batam jadi kota sehat
Senin, 4 November 2024 17:47 Wib
Imigrasi Batam tunda penerbitan 154 paspor yang terindikasi PMI ilegal
Senin, 4 November 2024 15:57 Wib
Polda Kepri canangkan kampung madani bebas narkoba di Batam
Senin, 4 November 2024 15:37 Wib
Komentar