Tanjung Balai Karimun (ANTARA) - Sebanyak 60 stan bazar memeriahkan pagelaran Musabaqah Tilawatil Quran X tingkat Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau yang digelar di Coastal Area, Tanjung Balai Karimun 26-30 Maret 2019.
60 stan bazar itu mulai memamerkan dan menjual produknya usai diresmikan Bupati Karimun Aunur Rafiq setelah pawai taaruf 12 kafilah MTQ XI tingkat Kabupaten Karimun, Senin.
Stan sebanyak itu terdiri atas, 20 stan kecamatan dan PKK, 40 stan dari masyarakat umum, mulai pelaku UMKM, BUMN, BUMD hingga swasta.
''Bazar tidak hanya untuk memeriahkan MTQ, tetapi menjadi ajang untuk mempromosikan produk dan menyampaikan informasi dan pesan-pesan pembangunan kepada masyarakat," kata Aunur Rafiq usai meresmikan bazar.
MTQ XI tingkat Kabupaten Karimun sejatinya dibuka pada Selasa (26/3) malam besok,, namun beberapa rangkaian kegiatan sudah dimulai sejak Minggu (24/3), antara lain penyambutan kafilah dari 12 kecamatan, pawai taaruf dilanjutkan peresmian bazar oleh Bupati Aunur Rafiq.
Khusus pawai taaruf diikuti sekitar 7.570 orang yang berasal dari 12 kecamatan dengan menelusuri beberapa ruas jalan mulai dari jalan utama di Kelurahan Teluk Air hingga berakhir di pusat kegiatan di Coastal Area, Kecamatan Karimun.
Bupati mengatakan tema MTQ kali ini yakni meningkatkan generasi qurani untuk mewujudkan Karimun bersih, beriman, sehat dan harmonis.
"MTQ tidak hanya menjadi kegiatan rutin untuk mencari qori dan qoriah berbakat yang bisa mengharumkan nama daerah. Tetapi juga menjadi momentum untuk mendorong terwujudnya generasi Qurani yang gemar membaca Al Quran," katanya.
Bupati mengatakan Gubernur Kepri Nurdin Basirun dijadwalkan akan hadir dalam acara pembukaan MTQ pada Selasa malam besok.
Berita Terkait
KPU Karimun gunakan mobil derek untuk turunkan APK di lokasi sulit
Senin, 25 November 2024 7:18 Wib
Kapolres Karimun ingatkan jajaran tidak buat gaduh jelang Pilkada 2024
Minggu, 24 November 2024 7:02 Wib
Bawaslu Lingga-Kepri kerahkan 100 personel awasi pembersihan APK Pilkada
Sabtu, 23 November 2024 11:14 Wib
KPU Karimun catat 1.853 warga pada DPTb akumulatif
Sabtu, 23 November 2024 6:02 Wib
Kadispantan: Gugus Tugas Polri dukung peningkatan produksi pertanian Karimun
Jumat, 22 November 2024 10:31 Wib
Satgas TPPO Polri endus modus baru pengiriman PMI ilegal melalui Karimun
Jumat, 22 November 2024 7:11 Wib
Polres Karimun bagikan pelampung ke nelayan guna antisipasi cuaca ekstrem
Kamis, 21 November 2024 17:51 Wib
Satgas TPPO Polri gagalkan pengiriman PMI ilegal di Karimun Kepri
Kamis, 21 November 2024 15:43 Wib
Komentar