Ketua PPK Bintim "menghilang" saat rekapitulasi perolehan suara kabupaten

id PPK,Pemilu 2019

Ketua PPK Bintim "menghilang" saat rekapitulasi perolehan suara kabupaten

Petugas Pemungutan Suara Kecamatan (PPK) disaksikan perwakilan partai politik peserta Pemilu dan Bawaslu membuka hasil rekapitulasi perolehan suara di Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Kota Tasikmalaya di Jawa Barat, Sabtu (4/5/2019). . ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/wsj. (ANTARA FOTO/ADENG BUSTOMI)

Tanjungpinang (ANTARA) - Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan Bintan Timur, Ridwan "menghilang" saat KPU Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau menyelenggarakan rapat pleno rekapitulasi dan penghitungan suara.

Terkait permasalahan itu, Komisioner KPU Kepri Widiyono Agung, di Tanjungpinang, Sabtu, menyesalkan sikap Ridwan yang meninggalkan tugas.

Seharusnya, kata dia anggota PPK tidak meninggalkan tugas saat dibutuhkan, apalagi peran pimpinan PPK sangat dibutuhkan saat rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penghitungan suara peserta pemilu.

"Kami dapat informasi kemarin bahwa Ketua PPK Bintim itu ke luar kota. Ini seharusnya tidak terjadi," ujarnya.

Agung menduga Ridwan menghindar dari permasalahan yang terjadi di TPS 12 Sungai Lekop. Selisih suara yang terjadi saat penghitungan suara di TPS itu menimbulkan spekulasi negatif, apalagi salah satu dokumen hilang.

Di TPS itu pula terjadi penghitungan suara ulang berdasarkan rekomendasi Panwascam Bintim. Setelah dilakukan penghitungan suara ulang, ditemukan perubahan suara yang cukup signifikan.

"Kami dengar ada unsur pidananya. Bawaslu Bintan kabarnya sedang mendalami kasus itu," ucapnya.

Ia mengemukakan tugas Ketua PPK Bintim dalam rapat pleno itu terpaksa diganti oleh anggotanya. KPU Kepri minta KPU Bintan melaksanakan kewajibannya secara maksimal.

"Rapat pleno harus berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan tepat waktu," katanya.

Dalam rapat pleno yang diselenggarakan mulai Sabtu pagi, Ketua PPK Bintim tidak hadir. Sejumlah pihak mengatakan Ketua PPK Bintim itu akan hadir Sabtu malam.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE