Batam (Antara Kepri) - Pelabuhan Domestik Sekupang milik Badan Pengusahaan Batam dibenahi pada sisi gedung kedatangan menjelang arus mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1435 Hijriah.
"Perbaikannya menggunakan anggaran pusat. Saat ini tengah dikerjakan," kata Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Humas BP Batam Dwi Djoko Wiwoho di Batam, Kamis.
Perbaikan mencakup pemasangan plafon, pembuatan beberapa ruang perkantoran dan pemeriksaan bagi pengunjung yang tiba di Batam.
Untuk sementara, arus kedatangan penumpang dialihkan pada sisi kiri gedung kedatangan menghindari penumpukan pada kawasan keberangkatan.
"Sekitar September nanti baru akan dilakukan pengerjaan menyeluruh bagi pelabuhan tersebut," kata dia.
Syahbandar Pelabuhan Domestik Sekupang memperkirakan lonjakan penumpang mudik akan mulai nampak pekan terakhir menjelang Lebaran Idul Fitri 1435 Hijriyah.
"Kemungkinan sekitar 23 Juli nanti kemungkinan baru terasa lonjakannya. Kalau saat ini masih normal-normal saja meski masuk libur sekolah," kata Mario Sihotang.
Kepadatan penumpang seminggu menjelang Lebaran, kata dia, pada umumnya didominasi penumpang jarak jauh seperti sejumlah wilayah di Provinsi Riau dan Jambi.
"Untuk yang masuk kawasan Provinsi Kepri biasanya kepadatan tiga hari hingga satu hari menjelang Lebaran. Karena pelayaran hanya membutuhkan waktu kurang dari tiga jam," kata dia.
Pelabuhan Domestik Sekupang adalah pelabuhan utama yang menghubungkan kawasan bebas Batam dengan kota-kota di Provinsi Riau seperi Selatpanjang, Dumai, Buton. Selan itu juga menghubungkan Batam dengan Jambi.
Setiap hari sekitar 2-3 ribu masyarakat keluar masuk Batam melalui pelabuhan tersebut. Saat Lebaran jumlah penumpang bisa melonjak hingga 8.000 penumpang perhari. (Antara)
Editor: Rusdianto
Berita Terkait
201 penerbangan domestik di Bandara Soekarno-Hatta terdampak erupsi Lewotobi
Jumat, 15 November 2024 14:06 Wib
Pelabuhan Batu Ampar Kota Batam catat dua pelayaran langsung
Jumat, 15 November 2024 11:35 Wib
Pelabuhan Batu Ampar dikembangkan jadi green port pertama Indonesia
Jumat, 15 November 2024 9:54 Wib
BP3MI mendampingi pemulangan 105 PMI melalui Pelabuhan SBP Tanjungpinang
Jumat, 15 November 2024 5:20 Wib
Pembangunan Container Yard tingkatkan kapasitas logistik di Batam
Kamis, 14 November 2024 20:40 Wib
UPT BKN: 5.405 peserta CPNS di Batam ikuti CAT
Kamis, 14 November 2024 18:42 Wib
Telkomsel dukung transformasi digital melalui Inkubasi Startup NextDev
Kamis, 14 November 2024 18:33 Wib
Lapas Batam razia gabungan cegah narkoba
Kamis, 14 November 2024 18:31 Wib
Komentar