Diskon tiket transportasi dongkrak jumlah penumpang kapal Pelni Batam

id kepri batam,kapal pelni,pt pelni,kapal laut

Diskon tiket transportasi dongkrak jumlah penumpang kapal Pelni Batam

Kapal KM Kelud Pelni yang tiba di Pelabuhan Bintang 99 Batu Ampar, Kota Batam, Kepri. ANTARA/Amandine Nadja

Batam (ANTARA) - Pemberlakuan insentif diskon tiket moda transportasi hingga 50 persen dari pemerintah, khususnya pada PT Pelayaran Nasional Indonesia/Pelni (Persero) Cabang Batam, Kepulauan Riau (Kepri), mendongkrak jumlah penumpang pada periode Juni 2025.

Kepala Cabang PT Pelni Batam Edwin Kurniansyah menyampaikan bahwa antusiasme masyarakat melonjak tajam, terutama sejak dimulainya masa liburan sekolah dan diberlakukannya diskon pada 5 Juni lalu.

“Stimulus ini terasa sekali dampaknya. Libur sekolah berbarengan dengan adanya diskon transportasi 50 persen dari pemerintah, membuat masyarakat lebih tertarik menggunakan jasa kapal Pelni. Kapasitas KM Kelud yang biasa 2.607 tempat duduk kini ditambah non-seat jadi 3.737, dan itu hampir penuh,” kata Edwin saat dihubungi di Batam, Minggu.

KM Kelud Pelni Batam memiliki jadwal berangkat pada 22 Juni menuju Belawan, Medan.

Menurut Edwin, Pelni Batam memprediksi lonjakan masih akan terus terjadi hingga akhir program pada 31 Juli 2025.

Ia juga menyebutkan bahwa peningkatan jumlah penumpang terjadi pada semua rute, namun tujuan ke Belawan menjadi yang paling diminati.

Baca juga: Barantin Kepri berkomitmen kawal keamanan pangan di wilayah perbatasan

Menurutnya, hingga saat ini, penumpang yang sudah berangkat sejumlah 13.619 orang atau mengalami kenaikan sebesar 9 persen, jika dibandingkan dengan periode yang sama saat libur sekolah tahun lalu sebanyak 12.678 orang.

“Penumpang paling banyak menuju Belawan, disusul Tanjung Priok. Tapi secara umum semua rute mengalami peningkatan. Mungkin juga karena seiring dengan libur sekolah anak dan ada yang melanjutkan pendidikan di luar Batam,” ujarnya.

Pelni mencatat harga tiket kelas ekonomi dari Batam ke Belawan sebelum diskon adalah Rp267 ribu kini hanya Rp141 ribu.

Sementara Batam-Tanjung Priok dari Rp382 ribu turun menjadi Rp199 ribu, dan Batam-Tanjung Balai Karimun dari Rp57 ribu menjadi Rp36 ribu.

Kepala cabang itu juga menekankan bahwa program diskon ini berlaku untuk seluruh kapal penumpang Pelni, total 25 unit, untuk pembelian dan keberangkatan dari 5 Juni hingga 31 Juli, selama kuota masih tersedia.

“Program ini sangat membantu masyarakat. Kami harap kuota yang tersedia bisa dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat Batam,” kata dia pula.

Baca juga: BP3MI Kepri cegah keberangkatan 11 calon PMI nonprosedural ke Malaysia

Pewarta :
Editor: Yuniati Jannatun Naim
COPYRIGHT © ANTARA 2025


Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE