Tim Jelajah Rantau Bertuah berbagi Bubu Ketam dengan Nelayan

id Natuna, Jelajah Rantau Bertuah, bantuan nelayan, nelayan kepiting, kepiting ranjungan

Tim Jelajah Rantau Bertuah berbagi Bubu Ketam dengan Nelayan

Perwakilan Tim Jelajah Menyerahkan Bantuan alat tangkap Bubu Ketam kepada Nelayan Kepiting Kampung Sebala di Balai Pertemuan Desa Batu Gajah, Bunguran Timur, Natuna, Kamis (22/8). (cherman)

Natuna (ANTARA) - Tim Jelajah Rantau Bertuah memberikan bantuan bubu kepiting kepada warga Desa Batu Gajah Kecamatan Bunguran Timur, di Kantor Desa Batu Gajah, Kamis pagi.

Penyerahan bantuan dihadiri langsung oleh Camat Bunguran Timur Haji Wan Suhardi, perwakilan Bakesbangpolda Natuna, dan Pemerintah Desa Batu Gajah.

Perwakilan Tim Jelajah Rantau Bertuah, Edy Iskandar mengatakan pemberian bantuan bubu dilakukan sebagai wujud kepedulian pihaknya kepada kelompok usaha mandiri pengolahan kepiting dan diharapkan usaha nelayan setempat ini dapat menjadi contoh, karena keberadaannya mampu mendongkrak mata rantai perekonomian masyarakat setempat, mulai dari nelayan tangkap tradisional, pengepul hingga tenaga kerja pengolahan daging kepiting kupas tersebut siap dikirim keluar Natuna.

Sementara itu bantuan alat sekolah juga diserahkan dalam rangka meningkatkan semangat belajar murid SDN 008 Desa batu Gajah, Kecamatan Bunguran Timur.

“Kegiatan Jelajah berbagi ini, sebagai stimulus kepada masyarakat untuk berkompetisi mendirikan usaha berbasis ekonomi kerakyatan, dengan menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitar. Ada 300 unit bubu dan 52 paket alat sekolah,” ujar Edy.

Sementara itu camat Bunguran Timur, Wan Suhardi menyambut positif kegiatan yang dilaksanakan oleh Tim Jelajah Rantau Bertuah, melalui kegiatan tim jelajah yang merupakan komunitas para awak media ini, maka kegiatan nelayan Sebala Desa batu Gajah dapat terpublikasikan.

Pihaknya berharap bahwa kedepan tidak hanya upaya peningkatan perekonomian warga Desa Batu Gajah saja yang akan dipublikasikan oleh tim Jelajah rantau Bertuah, namun juga dari desa lainnya juga, dan disektor lainnya.

“Saya memahami bahwa fungsi publikasi dan fungsi media sangatlah besar dalam kegiatan kemasyarakatan, seperti salah satunya mengenai pengolahan daging kepiting ini,” kata Wan Suhardi.

Diharapkan bantuan tersebut dapat dimanfaatkan oleh nelayan setempat, terutama dalam meningkatkan hasil tangkapan, sehingga akan meningkatkan perekonomian warga.

Sementara, Rudi salah satu penerima bantuan menyampaikan terima kasih atas perhatian Tim Jelajah Rantau Bertuah atas bantuan tersebut dan berjanji akan dipergunakan dengan baik.

"ini sangat bermanfaat bagi kami, mudah - mudahan jelajah semakin sukses, kami berjanji akan kami pergunakan bubu ini sebaik-baiknya," ucapnya.

Kegiatan penyerahan bantuan di Desa Batu Gajah tersebut juga diisi dengan sosialisasi wawasan Kebangsaan oleh Bakesbangpol Kabupaten Natuna.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE