Kapal berbendera Mongolia hanyut di perairan Bintan

id Kapal Mongolia hanyut

Kapal berbendera Mongolia hanyut di perairan Bintan

KPLP Kelas II Tanjung Uban mengevakuasi kapal berbendera Mongolia yang hanyut di Perairan Bintan, Kepri, Jumat (22/1/2021). (ANTARA/HO)

Bintan (ANTARA) - Pangkalan Penjaga Laut dan Pantai (PLP) Kelas II Tanjung Uban melalui aksi operasi SAR berhasil mengevakuasi Kapal MT. GREAT MARINE berbendera Mongolia yang hanyut di Perairan Tanjung Berakit, Bintan, Kepri, Jumat (22/1).

Kepala Pangkalan KPLP Tanjung Uban, Capt Handry Sulfian mengatakan kapal tersebut mengalami kerusakan mesin/trouble engine.

Kapal membawa sembilan orang ABK, di mana semuanya dalam kondisi selamat dan tidak ada korban jiwa.

"Saat ini Kapal MT. GREAT MARINE sudah bersandar di Dermaga Pangkalan PLP Tanjung Uban," ungkap Handry Sulfian.

Handry menyebut semua prosedur penyelamatan dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan COVID-19.

Awalnya, kata dia, KPLP Tanjung Uban mendapat laporan adanya kapal yang hanyut di perairan Bintan, Jumat siang.

Setelah itu, pihaknya langsung menerjunkan kapal patroli KPLP KN. KALIMASADHA P-115 dengan dibantu dua kapal TB.MAIDEN BRAVO dan TB.MAIDEN I untuk melakukan kegiatan SAR pada kapal tersebut.

Saat tiba di lokasi kejadian, kata dia, personel langsung melakukan pemasangan tali Towing ke kapal MT. GREAT MARINE untuk ditarik menuju Dermaga Pangkalan PLP Tanjung Uban.

"Hal ini dilakukan guna pengamanan alur pelayaran di sekitar perairan berakit agar tidak terjadi kecelakaan," ujar Handry.

Handry menegaskan pihaknya selalu siap siaga penuh 24 jam sehari, 7 hari seminggu demi menjaga wilayah perairan dan memastikan keselamatan pelayaran di wilayah Kepri.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE