Bandara Batam layani 1.681 penerbangan selama mudik Lebaran

id Kepri,batam ,hang nadim ,bandara hang nadim,arus mudik 2024

Bandara Batam layani 1.681 penerbangan selama mudik Lebaran

Bandara Hang Nadim Batam, Kepri. ANTARA/Jessica

Batam (ANTARA) - Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepulauan Riau, melayani 1.681 penerbangan selama periode mudik Lebaran 2024.

Vice President Bandara Hang Nadim Batam Bambang Soepriono di Batam, Kamis, mengatakan, untuk jumlah pemudik mencapai 244.970 penumpang yang melakukan perjalanan melalui bandara tersebut.

"Total data pergerakan sampai dengan 18 April pukul 12.00 WIB. Secara total rekap pergerakan penerbangan untuk laporan final posko terpadu tetap akan dilakukan sampai nanti malam pukul 23.59 WIB," kata Bambang.

Ia menyampaikan kenaikan angka jumlah penumpang mencapai 13 persen dan untuk penerbangan mencapai 14,4 persen jika dibandingkan dengan pergerakan pada 2023.

Bambang menyampaikan puncak arus mudik Lebaran pada 6 April mencapai 20.329 penumpang dengan 130 penerbangan.

"Sementara untuk puncak arus balik mudik lebaran pada 15 April mencapai 19.742 penumpang dengan 120 penerbangan," kata dia.

Ia menyampaikan selama masa angkutan penerbangan, Bandara Hang Nadim Batam juga memastikan hak-hak penumpang yang mengalami keterlambatan penerbangan pada saat itu telah menerima kompensasi dari maskapai.

"Tentang penanganan keterlambatan yang kita lakukan yaitu memantau sesuai Peraturan Menteri Perhubungan (PM) No.89 Tahun 2015 terkait hak-hak penumpang terpenuhi, sehingga isu komplain dari masyarakat terminimalisir," kata Bambang.

Selain itu, Bandara Hang Nadim Batam melayani 37 penerbangan ekstra untuk mudik dan 40 penerbangan ekstra untuk momen arus balik Lebaran 2024.

Sebelumnya, Pengelola Bandara Internasional Batam (BIB) Hang Nadim mendirikan Posko Terpadu Angkutan Lebaran 2024 demi memastikan kelancaran arus mudik maupun balik Idul Fitri 1445 Hijriah.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bandara Batam layani 1.681 penerbangan selama periode mudik Lebaran

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE