Rp4 M dianggarkan Pemkot Batam untuk pemusatan pelatihan paskibra

id Kepri,batam ,paskibra ,agustus ,pemusatan ,pelatihan,Lembaga Ketahanan Nasional,Lemhanas,paskibra kota,paskibra batam,Badan Kesbangpol

Rp4 M dianggarkan Pemkot Batam untuk pemusatan pelatihan paskibra

Calon Paskibra Tingkat Kota Batam usai pembukaan pemusatan di Dataran Engku Putri, Batam (ANTARA/Jessica)

Batam (ANTARA) - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), menganggarkan pemusatan pelatihan pasukan pengibar bendera (paskibra) tingkat Kota Batam sebesar Rp4 miliar.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Batam Riama Manurung di Batam, Kamis, mengatakan pada tahun ini sebanyak 40 siswa SMA, SMK, dan MA, mulai menjalani pemusatan pelatihan Paskibra 2024 dimulai pada 29 Juli sampai 18 Agustus 2024.

"Ini tahun kedua Badan Kesbangpol membidangi dan mengurus kegiatan paskibra. Karena Badan Kesbangpol tidak punya asrama untuk paskibra, maka mereka sejak tanggal 29 Juli lalu kami inapkan di hotel sesuai dengan anggaran yang ada," ujar Riama.

Ia menyampaikan pada tahun ini peserta Paskibra juga berkurang dari tahu sebelumnya dari 60 orang menjadi 40 orang.

"Pengurangan ini dari tahun lalu, karena tahun ini ada pemilu serentak, maka kegiatan paskibra yang awalnya 60 peserta, jadi 40 peserta saja. Menyesuaikan anggaran yang ada," ujarnya. 

Riama mengatakan anggaran sebesar Rp4 miliar tersebut meliputi pelaksanaan seleksi hingga penurunan bendera pada 17 Agustus 2024, termasuk fasilitas penginapan, transportasi, pakaian, hingga kesehatan.

"Fasilitasnya tentu penginapan, makan, dan snack tiga kali sehari, karena malam belajar," ujar Riama.

Adapun sejumlah pembelajaran yang dilakukan di pemusatan pelatihan paskibra yaitu latihan baris-berbaris, pembelajaran terkait ideologi wawasan kebangsaan yang diberikan TNI-Polri, Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas), purna-paskibra, serta Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Baca juga:
Sipadan SKI-SKE BPOM memudahkan pelaku usaha Kepri pasarkan produknya

DPRD soroti kapasitas APBD Kepri yang stagnan

Kunjungan kerja Komisi III DPR RI serap aspirasi terkait hukum di Kepri

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE