Batam (ANTARA) - PT Bandara Internasional Batam (BIB), Kepulauan Riau, pengelola Bandara Internasional Hang Nadim Batam siaga 24 jam selama masa angkutan Lebaran 2025 guna memastikan perjalanan pemudik aman dan lancar.
Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (BIB) Pikri Ilham Kurniansyah di Batam, Kamis, mengatakan hal tersebut juga sebagai langkah antisipasi untuk penerbangan darurat serta penerbangan internasional.
“Operasional bandara kami 24 jam, tidak hanya untuk angkutan lebaran tapi juga antisipasi untuk penerbangan lain, penerbangan darurat,” ujar Pikri.
Ia menyebutkan jadwal penerbangan paling terakhir di Bandara Internasional Hang Nadim Batam sekitar pukul 22.00 WIB, dan diperkirakan akan ada penambahan jadwal penerbangan di malam hari tergantung bandara tujuannya.
“Ada penerbangan malam juga. Jadikan sementara ini ada yang jam 10 malam, kemungkinan nanti nambah tergantung bandara tujuannya, karena belum tentu bandara lain itu 24 jam,” kata dia.
Pikri menyampaikan dengan waktu operasional bandara yang bersiaga selama 24 jam, merupakan bentuk komitmen dalam mendukung kelancaran angkutan Lebaran 2025.
Selain itu, PT BIB terus melakukan peningkatan fasilitas bandara, di antaranya menambah mesin x-ray, menyiagakan petugas hingga 400 orang, serta mendirikan posko mudik lebaran.
“Kemudian persiapan untuk fasilitas check in kami sudah menyediakan proses check in di luar bandara sehingga orang tidak perlu menunggu masuk ke bandara untuk cetak boarding pass. Tapi check in-nya sendiri sudah dilakukan melalui mobile cek in, web cek in,” kata Pikri.
“Kemudian pemeriksaan x-ray kami sediakan empat unit. Sebelumnya dua unit, ini sudah dual vision sehingga lebih cepat proses pemeriksaan barang-barang dan lebih teliti. Lalu staf yang kita ada 400 orang lebih semua bertugas,” tambah dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bandara Hang Nadim Batam siaga 24 jam selama angkutan Lebaran 2025
Komentar