Yuk, tengok bus wisata dengan ornamen Istana Assereyah di Siak

id Siak, bus, wisatawan

Yuk, tengok bus wisata dengan ornamen Istana Assereyah di Siak

Bus wisata rancangan Pemkab Siak untuk para wisata berkeliling di objek-objek wisata Siak Sri Inderapura dengan ornamen-ornamen Istana Siak. (ANTARA/HO-Dishub Siak)

Siak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Siak Provinsi Riau akan menghadirkan bus wisata yang dirancang mirip dengan ornamen-ornamen Istana Assereyah Allah Hasyimiah. Kendaraan ini ditujukan untuk mengantarkan wisatawan berkeliling di objek-objek wisata yang terdapat di kota Siak Sri Indrapura.

Kepala Dinas Perhubungan Siak, Junaidi, Rabu mengatakan bus memiliki konsep berbeda dengan kendaraan wisata yang ada di kota-kota lain di Indonesia.

Selain desainnya unik, bus juga dilengkapi ruang VVIP  dan terbuka.

“Ya, saat ini kita sedang menunggu persetujuan karoseri dari Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan. Kita sudah ajukan desain busnya. Jika karoseri keluar kita langsung lelang,” kata dia.

Bus wisata itu memiliki 26 kursi penumpang.  Di bagian belakang sopir merupakan ruangan berpendingin udara yang peruntukkan untuk orang tua atau lanjut usia. Ruangan berpendingin udara ini mempunyai jendela yang mirip dengan jendela istana Siak.

Sedangkan di belakangnya dirancang ruangan terbuka dengan pintu dan pagar yang menyerupai terali istana Siak. Pada bagian depan dipasang lambang Kerajaan Siak yaitu Naga Betangkup.

Sementara di bagian atas dirancang seperti ukiran yang sarat dengan seni ukir kerajaan Siak. Ornamen-ornamen istana Siak itu kentara sekali pada badan bus tersebut.

“Bus wisata ini kita namakan Siakuw, Siak Angkutan Wisata,” kata Junaidi.

Pada 2023, Dinas Perhubungan Siak mengadakan bus Siakuw ini sebanyak dua unit.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Siak hadirkan bus wisata dengan ornamen Istana Assereyah

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE