Padang (ANTARA) - Kontes Ayam Kukuk Balenggek yang digelar Pemprov Sumbar dalam rangkaian kegiatan Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan XVI, memecahkan rekor dunia dalam kontes ayam hias terbanyak.
"Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) wajib mengklaim ini adalah rekor dunia. Karena, Ayam Kukuk Balenggek hanya ada di Indonesia dan plasma nutfah Sumatera Barat," kata Direktur MURI, Awan Rahargo di Padang, Ahad.
Ia mengatakan sebelumnya kontes ayam terbanyak pernah digelar di Gresik pada 2013, dengan jumlah 467 ekor ayam hias.
Dan saat itu jenis yang dikonteskan adalah ayam ketawa.
"Hari ini pada Penas Tani 2023, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sumbar menggelar kontes Ayam Kukuk Balenggek sebanyak 939 ekor. Semoga jenis ayam ini makin go international dan dikenal oleh masyarakat dunia," kata dia.
Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian, Nasrullah mengatakan Indonesia harus bangga, karena plasma nutfah Tanah Air mampu menembus rekor dunia.
"Ini akan memperkenalkan pada dunia bahwa di Sumbar, Indonesia ada Ayam Kukuk Balenggek, dengan ciri khas suara kukuknya yang bertingkat-tingkat. Melalui rekor MURI ini, dunia mengetahui ada ayam khas Indonesia," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kontes Ayam Kukuk Balenggek pecahkan rekor dunia dalam Penas Tani
Berita Terkait
Bahrain imbang 2-2 lawan Australia, Timnas Indonesia masih duduki peringkat tiga
Rabu, 20 November 2024 5:40 Wib
Timnas Indonesia menang 2-0 dari Arab Saudi
Selasa, 19 November 2024 21:25 Wib
Pratinjau Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba menjawab keraguan
Selasa, 19 November 2024 8:20 Wib
Calvin Verdonk menilai tiga poin lawan Arab Saudi jadi harga mati
Minggu, 17 November 2024 19:45 Wib
Timnas Indonesia kalah, Shin Tae-yong: Ini bukan waktunya menyerah
Sabtu, 16 November 2024 6:14 Wib
Mentan Ketua Dewan Pers Prof Ichlasul Amal meninggal dunia
Kamis, 14 November 2024 10:34 Wib
Mike Tyson: Saya tak akan kalah
Kamis, 14 November 2024 10:14 Wib
Diancam KO oleh Paul Jake, begini kata Mike Tyson
Rabu, 13 November 2024 10:42 Wib
Komentar