Tangerang (ANTARA) - Sebanyak 10 unit rumah atau asrama Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Banten, hangus terbakar pada Sabtu.
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Mujiono di Tangerang mengatakan kebakaran itu terjadi sekitar pukul 04.57 WIB.
Ia menjelaskan 10 asrama yang terbakar itu masing-masing ditinggali jajaran Polsek Balaraja.
Dia mengungkapkan, berdasarkan informasi, kebakaran itu berasal dari arus pendek atau korsleting listrik di salah satu asrama pertama.
"Dugaan awal arus pendek atau korsleting listrik pada salah satu rumah, api pertama terlihat pada bagian atas salah satu rumah," ungkapnya.
Dalam insiden kebakaran asrama polisi tersebut, kata Kapolres, tidak ada korban jiwa, baik luka ataupun meninggal dunia.
"Korban jiwa tidak ada," katanya.
Sementara itu, Kepala Bidang Penanganan Kebakaran BPBD Kabupaten Tangerang Agun Guntara mengatakan, dibutuhkan empat unit mobil pemadam kebakaran dengan belasan personel untuk memadamkan api.
.*
Berita Terkait
Tim SAR gabungan lanjutkan pencarian korban speed boat tenggelam di Karimun
Jumat, 13 Desember 2024 11:06 Wib
Tim SAR Karimun evakuasi 3 dari 4 korban speedboat yang tenggelam
Jumat, 13 Desember 2024 9:37 Wib
Pemkab Natuna latih pelajar cara tanggulangi kebakaran
Selasa, 10 Desember 2024 19:41 Wib
Kebakaran di Kemayoran diduga berasal dari rumah pengepul sampah
Selasa, 10 Desember 2024 16:45 Wib
Polda Kepri imbau warga menunda perjalanan laut jika cuaca ekstrem
Selasa, 10 Desember 2024 15:10 Wib
Disdamkar Natuna beri penghargaan warga yang aktif bantu padamkan kebakaran
Selasa, 10 Desember 2024 10:44 Wib
Kejari Karimun tetapkan 2 orang mantan Kadis LH sebagai tersangka korupsi
Selasa, 10 Desember 2024 7:52 Wib
Polisi akan rekonstruksi kasus anak bunuh ayah dan nenek di Jaksel
Senin, 9 Desember 2024 17:49 Wib
Komentar