Batam (ANTARA) - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) mencatat ada peningkatan pengurusan surat pindah masuk Batam setelah Lebaran 2025.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdukcapil Kota Batam Ashraf Ali, mengatakan sejak 8 April 2025, jumlah rata-rata permohonan surat pindah meningkat dari 150 menjadi 170 per hari.
“Kami melihat ada kenaikan signifikan dari hari-hari sebelumnya. Biasanya sekitar 150 orang per hari, tapi setelah Lebaran meningkat menjadi 170 orang per hari,” ujar Ashraf saat dihubungi di Batam, Sabtu.
Surat pindah ini umumnya diajukan oleh masyarakat yang baru merantau ke Batam untuk bekerja atau tinggal bersama keluarga.
Baca juga: Wagub Kepri tinjau proses industri pengolahan sampah di kota Batam
“Untuk surat pindah datang, cukup melaporkan langsung ke loket dan langsung terbit untuk Kartu Keluarga (KK),” katanya.
Pelayanan tersebut tersedia di Kantor Disdukcapil Batam dan juga di Gedung Mall Pelayanan Publik (MPP) Batam Center.
Namun untuk pencetakan KTP, saat ini hanya dapat dilakukan di kantor Disdukcapil.
Selain surat pindah, Ashraf juga menyebut bahwa permintaan pengurusan akta kelahiran dan pencetakan KTP juga mengalami peningkatan selama bulan April.
Baca juga: BP Batam tuntaskan persoalan distribusi air bersih di kawasan stres area
Sebelumnya, Disdukcapil Batam tetap membuka layanan administrasi kependudukan selama tiga hari pada masa libur nasional dan cuti bersama Idul Fitri 1446 H/2025 M (27/3/2025).
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdukcapil Batam Ashraf Ali menyampaikan bahwa layanan ini dibuka untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama dalam kepemilikan Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP).
"Kami membuka layanan pada 28 Maret serta 3 dan 4 April 2025, mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB. Fokus utama layanan ini adalah terkait KTP. Seperti perekaman e-KTP, aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD), dan pencetakan ulang KTP," ujarnya.
Baca juga:
CIMB Niaga hadirkan Digital Branch Batam-Nagoya untuk perkuat layanan digital
PLN Batam: Program diskon tambah daya "Cahaya Ramadhan" dukung kenyamanan beribadah
Komentar