183 SMA sederjat di Kepri laksanakan UNBK

id Ujian nasional,UNBK di Kepri

183 SMA sederjat di Kepri laksanakan UNBK

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri Muhammad Dali (Antaranews Kepri/Ogen)

Tanjungpinang (Antaranews Kepri) - Sebanyak 183 sekolah di tingkat SMA sederajat se-Provinsi Kepulauan Riau akan melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2019.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri Muhammad Dali, di Tanjungpinang, menjelaskan, dari 183 sekolah yang menggelar UNBK ini sebanyak 161 sekolah melaksanakan UNBK secara mandiri. 

"Sedangkan  22 sekolah akan menumpang di sekolah lain," ujar Dali.

Lanjutnya, sekolah yang menumpang di sekolah lain dalam pelaksanaan UNBK terbagi dua sekolah di Tanjungpinang, sembilan sekolah di Batam, dua sekolah di Bintan, empat sekolah di Karimun, tiga sekolah di Natuna, dua sekolah di Lingga dan satu sekolah di Anambas.

UNBK di sekolah lain oleh 22 sekolah ini dikarenakan sekolah tersebut belum ditunjang fasilitas penunjang, seperti komputer dan jaringan internet.

"Ini yang menjadi penghalang untuk penyelenggaraan UNBK di sekolah masing-masing," ungkapnya.

Kendati begitu, pihaknya optimis pelaksanaan UNBK yang dilakukan di sekolah lain ini tidak akan berpengaruh terhadap semangat siswa untuk mengikutinya. 

Menurut Dali, dengan adanya 183 SMA sederajat mengikuti UNBK, di Kepri masih terdapat 75 sekolah yang masih melaksanakan ujian secara manual yang lembar jawabannya masih berupa kertas. 

Dia turut menambahkan, untuk pelaksanaan UN tingkat SMA/MA akan dilaksanakan pada tanggal 1,2,4, dan 8 April 2019. Sementara UN SMK/MAK dilaksanakan pada tanggal 25-28 Maret 2019.

"Jadwal UN ditetapkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP)," tutur Dali.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE