Kapal Roro Lome Tidak Berlayar Sebulan

id Kapal, Roro, Lome,tanjungpinang,karimun, Tidak, Berlayar, Sebulan,pemeliharaan,asdp

Tanjungpinang (ANTARA Kepri) - Kepala PT ASDP Indonesia Ferry Batam, Dadag Wijanarko, menyatakan, kapal roro KMP Lome tidak berlayar dari Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, menuju Karimun selama sebulan karena dalam masa pemeliharaan.

"KMP Lome baru mulai berlayar pada awal April 2012," ujar Dadag, yang dihubungi dari Tanjungpinang, Selasa.

Ia mengungkapkan, KMP Lome yang disubsidi Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau itu telah dijadwalkan hanya berlayar selama 11 bulan dalam setiap tahun, karena masa pemeliharaan dan perbaikannya selama satu bulan.

"Itu sudah menjadi aturan main, bukan hanya terhadap KMP Lome melainkan juga terhadap kapal roro lainnya," ungkapnya.

Dadag mengemukakan, pelayaran kapal roro dihentikan sementara bukan disebabkan kerusakan, melainkan dalam masa pemeliharaan. KMP Lome telah 143 hari melayani pelayaran dari Tanjungpinang menuju Karimun.

"Kapal roro masih sehat, tidak ada kerusakan," katanya.

Dadag mengungkapkan, jumlah penduduk yang menggunakan jasa pengiriman kendaraan roda dua dan roda empat melalui KMP Lome belum banyak. Meski demikian kapal tersebut tetap konsisten berlayar sebanyak dua kali dalam sepekan dari Tanjungpinang menuju Karimun.

Kapal roro KMP Lome dapat membawa sebanyak 19 unit kendaraan roda empat. Sedangkan kendaraan roda dua belum dibatasi, namun disesuaikan dengan kemampuan kapal.

"Kapasitas penumpang sebanyak 250 orang," katanya.

(KR-NP/E001)

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE