Natuna (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, memastikan petugas sortir dan lipat logistik Pilkada 2024 tak terafiliasi dengan partai politik.
Ketua KPU Kabupaten Natuna Kusnaidi dikonfirmasi dari Natuna, Jumat, mengatakan perekrutan tenaga sortir dan lipat dilakukan secara swakelola dan prosesnya dilakukan dengan ketat agar yang terpilih merupakan mereka yang independen.
"Untuk petugas sortir ada 20 orang dan sudah kita rekrut," ucap dia.
Ia menjelaskan proses sortir dan lipat telah dimulai hari ini yakni 1-6 November 2024. Untuk prosesnya lanjut dia, dilakukan di dalam Gudang KPU Kabupaten Natuna yang berada di Jalan Pramuka, Kecamatan Bunguran Timur.
"Sudah kami mulai hari ini dan ditargetkan selesai pada Rabu (6/11/2024)," ujar dia.
Menurut dia total surat suara yang akan disortir dan lipat sebanyak 120.290 lembar, yang terdiri atas surat suara pilkada gubernur/wakil gubernur Kepulauan Riau, dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna.
Jumlah ini menyesuaikan daftar pemilih tetap (dpt) Pilkada 2024 ditambah cadangan 2,5 persen untuk tiap tps di wilayah setempat.
"Kita maksimalkan selama enam hari, petugas kita bagi menjadi empat kelompok, satu kelompok lima orang," ucap dia.
Ia menerangkan petugas akan digaji yakni Rp200 rupiah per lembar surat suara, dengan jam kerja mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB setiap harinya, hingga proses sortir lipat selesai.
"Jumlah ini lebih sedikit dibandingkan pada Pemilu kemarin, dan kami yakin jumlah tenaga yang ada sudah mencukupi," katanya.
Agar petugas tidak salah dalam melaksanakan tugasnya, mereka diberikan pemahaman terlebih dahulu terkait pekerjaan yang akan dilakukan, dan guna memastikan petugas bekerja sesuai aturan, pihaknya menempatkan beberapa pengawas saat proses lipat dan sortir dilakukan, bahkan sebelum masuk petugas diperiksa oleh pihak keamanan, guna memastikan tidak membawa alat yang berpotensi merusak surat suara dan hal lainnya.
"Untuk hari ini, kami mulai dengan melipat surat suara pemilihan gubernur terlebih dahulu, setelah selesai nanti dilanjut dengan pelipatan surat suara pemilihan bupati," ujar dia.
Berita Terkait
KPU Batam distribusi 3.642 kotak suara pilkada secara bertahap
Kamis, 21 November 2024 19:00 Wib
KPU Batam siapkan lima kapal kayu untuk distribusi logistik ke hinterland
Kamis, 21 November 2024 18:33 Wib
KPU Kepri fokus pendistribusian logistik pilkada pada wilayah 3T
Kamis, 21 November 2024 16:23 Wib
Diskan Batam bina KUB nelayan di pulau terluar
Kamis, 21 November 2024 15:38 Wib
960.000 pelajar dan mahasiswa terlibat judi online
Kamis, 21 November 2024 15:20 Wib
KPU Natuna distribusikan logistik ke pulau terdepan Indonesia
Kamis, 21 November 2024 13:10 Wib
KNPI minta Menkeu membatalkan rencana kenaikan PPN dan tax amnesti
Kamis, 21 November 2024 13:02 Wib
Bakamla bantu kapal Malaysia rusak kemudi di Laut Natuna Utara
Kamis, 21 November 2024 12:23 Wib
Komentar