Adi Prihantara jabat Sekda Kepri definitif

id Pelantikan sekda definitif,Kepri, Adi prinhantara

Adi Prihantara jabat Sekda Kepri definitif

Gubernur Kepri Ansar Ahmad lantik Adi Prihantara sebagai Sekretaris Daerah definitif di Aula Wan Seri Beni Dompak, Tanjungpinang, Selasa (26/4).  ANTARA/Ogen.

"Selain keputusan presiden tentang pengangkatan pejabat pimpinan tinggi madya di lingkungan Provinsi Kepri. Ini juga merupakan hasil seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi madya sekretaris daerah yang dilakukan secara terbuka dan kompetitif," kata
Tanjungpinang (ANTARA) - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad resmi melantik Adi Prihantara sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kepri definitif menggantikan penjabat sekda sebelumnya Eko Sumbaryadi di Aula Wan Seri Beni Dompak, Tanjungpinang, Selasa.

Pelantikan Adi Prihantara berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) 46/TAP 2022 tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri yang telah ditetapkan oleh Presiden Jokowi sejak 19 April 2022.

"Selain keputusan presiden tentang pengangkatan pejabat pimpinan tinggi madya di lingkungan Provinsi Kepri. Ini juga merupakan hasil seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi madya sekretaris daerah yang dilakukan secara terbuka dan kompetitif," kata Gubernur Ansar usai pelantikan.

Ansar meminta Sekdaprov Kepri terpilih sebagai pimpinan eksekutif dapat menjalankan peran strategis pemerintah daerah yang komunikator, koordinator, dinamisator, dan fasilitator.

Ia berharap pimpinan pejabat tinggi tersebut adalah pribadi yang cakap, memiliki kompetensi yang sesuai, rekam jejak yang baik, serta integritas yang tinggi.

"Semoga Pak Adi dapat mengemban tugas-tugas dalam membangun Provinsi Kepri menjadi lebih baik lagi," ucap Ansar.

Baca juga:

Sekda: ASN Pemprov Kepri boleh pakai mobil dinas untuk berlebaran


Gubernur luncurkan siaran tv digital untuk empat kabupaten/kota

Sementara, Sekdaprov Adi Prihantara menyampaikan pentingnya penekanan reformasi birokrasi di lingkungan Pemprov Kepri, karena Gubernur Ansar Ahmad mengeluh sudah banyak program kerja yang telah diperbuat, namun tak didukung dengan kinerja ASN yang mumpuni.

"Itu tugas utama saya, mewujudkan reformasi birokrasi sesuai garis-garis yang ditetapkan Kemenpan-RB," ujar dia.

Prioritas lainnya, kata dia, mengajak seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) menjaga solidaritas dan kekompakan untuk mewujudkan visi-misi kepala daerah, antara lain peningkatan pertumbuhan ekonomi berbasis maritim, mewujudkan SDM sehat sehingga memiliki daya saing tinggi, serta mewujudkan birokrasi yang terbaik.

Selanjutnya, fokus pembangunan infrastruktur dan konektivitas antarpulau dalam hal memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat perbatasan.

"Di sisi lain, tugas pokok Sekda ialah mendukung atau memberikan pelayanan administratif kebijakan terkait kepegawaian," kata Adi.

Baca juga:

Tradisi buka puasa bersama dari era kebiasaan baru

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE