Pemkot ajak warga Batam ikut partisipasi penggalangan bulan dana PMI 2023

id Kepri,batam,dana bulan,PMI,kepulauan riau

Pemkot ajak warga Batam ikut partisipasi penggalangan bulan dana PMI 2023

Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin Hamid (rompi merah) saat dilantik sebagai Ketua Pelaksana Penyelenggaraan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Tahun 2023 (ANTARA/HO-Pemkot Batam)

Batam (ANTARA) - Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau mengajak masyarakat di kota itu untuk berpartisipasi dalam penggalangan Bulan Dana Palang Merah Indonesia 2023.

Ketua Bulan Dana PMI Kota Batam yang juga Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid di Batam, Minggu mengatakan penggalangan Bulan Dana PMI Tahun 2023 berlangsung selama tiga bulan, dimulai September, Oktober dan November.

“Buka donasi sudah dimulai sejak bulan September. Untuk penggalangan bulan dana PMI Kita membuka kanal sumbangan dari seluruh lapisan masyarakat, mulai dari masyarakat umum, sekolah dan perusahaan. Sumbangan ini bentuknya sukarela dan tidak ada paksaan,” kata Jefridin.

Ia menyebutkan dana yang terkumpul akan digunakan untuk kegiatan kemanusiaan berupa layanan kesehatan, layanan darah, pembinaan remaja, kebencanaan dan masalah sosial kemanusiaan.

Baca juga:
35 SPBU di Batam terapkan QR code pembelian Solar subsidi

Radisson Hotel sajikan makanan autentik Indonesia dalam "Saturday Night Market"

Untuk itu sangat diharapkan kepedulian masyarakat Kota Batam untuk ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana ini.

“Dana yang terkumpul dari penggalangan akan digunakan untuk membantu masyarakat Kota Batam. Harapan kita semoga dengan dibukanya Bulan Dana PMI Tahun 2023 ini, banyak dari kita yang bersedia untuk menjadi Sahabat PMI,” kata Jefridin.

Ia menjelaskan Sahabat PMI ini merupakan program kerjasama kemitraan baik per seorang anak, korporasi atau komunitas untuk menjadi penggalang dana dalam kegiatan ini.

Menurutnya, Donasi pun dapat dilakukan melalui dompet elektronik (e-wallet) seperti gopay, OVO, Link Aja, DANA dan Shopee Pay. Untuk info lebih lanjut dapat dilihat melalui link PMI batam.or.id/donasi.


Baca juga:
Pemkot Batam berupaya tingkatkan pelayanan RSUD Embung Fatimah

KPU Batam koordinasikan status pilih warga Rempang terdampak relokasi


Diberitakan sebelumnya, Ketua Pelaksana Penyelenggaraan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Tahun 2023 Jefridin Hamid menargetkan kegiatan Bulan Dana PMI di Kota Batam mampu menggalang dana hingga Rp1,8 miliar.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus PMI, mudah-mudahan target Rp1,8 miliar bisa tercapai dari aksi Bulan Dana PMI Tahun 2023 ini," kata Jefridin di Batam, Ahad.

Menurutnya target tersebut bisa tercapai jika semua pihak turut berkolaborasi. Kepada seluruh panitia yang sudah dilantik, Jefridin berharap agar dapat bekerja sama dan berkolaborasi melakukan penggalangan dana.

Baca juga:
BP Batam sebut warga Rempang yang pindah ke hunian sementara semakin bertambah

KPU Batam terima kiriman bilik suara Pemilu 2024 sebanyak 12.964

Ratusan warga hadiri Kenduri Akbar Masyarakat Rempang Baru

Pemkot Batam komitmen memajukan sektor pariwisata

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE