591 PNS Natuna terima penghargaan Satyalancana dari Presiden

id Satyalancana ,Satya,Karya,Natuna,PNS,Pegawai Negeri Sipil,Presiden ,Penghargaan,Rodhial huda,BKPSDM,Badan Kepegawaian ,S

591 PNS Natuna terima penghargaan Satyalancana dari Presiden

Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda saat menyematkan pin kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna Boy Wijanarko yang merupakan salah satu penerima penghargaan. (ANTARA/HO-Pemkab Natuna)

Natuna (ANTARA) - Sebanyak 591 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), mendapatkan penghargaan Satyalancana Karya Satya dari Presiden.

Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Natuna Muhammad Alim Sanjaya di Natuna, Rabu, mengatakan penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda di sela-sela upacara di Kantor Bupati Natuna, pada Rabu pagi kepada 14 perwakilan PNS.

Ia mengakan Satyalancana Karya Satya merupakan tanda penghargaan kepada PNS dengan masa  bakti selama 10, 20, hingga 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetiaan, dan pengabdian, sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lain. PNS yang mendapatkan penghargaan tersebut tersebar di setiap instansi di lingkungan Pemkab Natuna.

Baca juga: BNN dan DJBC gagalkan penyelundupan 106 kg narkoba di Perairan Kepri

"Tidak semua pegawai mendapatkan penghargaan ini. Untuk mendapatkannya pegawai harus bekerja dengan baik atau tidak terus menerus mendapatkan sanksi," ucapnya. 

Warna pin yang diberikan, kata dia, berbeda antara setiap jenjang masa kerja yang telah dilalui. "Pin perunggu diberikan kepada mereka yang telah mengabdi selama 10 tahun, perak 20 tahun, dan emas 30 tahun," ucapnya.

Adapun nama perwakilan yang menerima pin perunggu antara lain Kepala Subbagian Umum dan Kepegawaian Astriningtyas, Guru Muda SMP Bumiselan Fennika Juliana, Perawat Puskesmas Raja Nainggolan.

Baca juga: PDC dukung Pertamina tingkatan kompetensi program CCS/CCSUS

Pin perak antara lain diberikan kepada Mat Jais Guru Muda Sekolah Dasar (SD), Boy Wijanarko Sekretaris Daerah, dan Faisal Firman Kepala Bagian. Sedangkan pin emas antara lain diberikan kepada  Hussyaini Staf Ahli, Kalsum Guru Madya, Hikmat Aliansyah Kepala Dinas.

"Yang mengusulkan instansi masing-masing ke kita, nanti kita cek kelengkapannya dan kita kirimkan melalui online ke Kemendagri, tapi untuk tanda penghargaan kita jemput sendiri," imbuh dia.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna Hikmat Aliansyah mengaku bangga atas penghargaan yang dirinya terima. Kata dia, total pegawai di jajarannya yang mendapatkan penghargaan sebanyak 20 orang.

"Sebenarnya banyak yang mendapatkannya, namun mereka tidak mengusulkan dan yang telah menerima penghargaan saat ini sudah mengusulkannya beberapa tahun lalu," ucapnya.

Baca juga:
Polda Kepri tingkatkan kesadaran taat aturan lalu lintas kepada masyarakat

PIN polio di Tanjungpinang sasar 33 ribu anak

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE