BMKG minta warga pesisir Bintan waspadai puting beliung

id BMKG, minta warga pesisir Bintan,kepri, waspadai,angin puting beliung

BMKG minta warga pesisir Bintan waspadai puting beliung

Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau Rizqi Nur Fitriani saat memantau cuaca.ANTARA/Nikolas Panama

Tanjungpinang (ANTARA) - Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau Rizqi Nur Fitriani minta warga pesisir di Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan, Pulau Bintan mewaspadai angin puting beliung.

"Potensi puting beliung tetap ada, namun untuk menentukan kapan kejadiannya masih sulit karena durasi fenomena yg cukup singkat," kata Rizqi di Tanjungpinang, Sabtu.

Menurut dia, angin kencang selama musim angin utara kerap terjadi. Hujan dengan intensitas sedang dan tinggi yang disertai angin kencang dan petir berasal dari awan comulonimbus.

Warga pesisir juga sebaiknya mewaspadai gelombang laut tinggi saat cuaca buruk. Ketinggian gelombang akibat angin kencang yang dipengaruhi oleh adanya pertumbuhan awan comulonimbus di sekitar wilayah tersebut.

"Kondisi cuaca saat ini umumnya berawan hingga hujan sedang pada pagi dan dini hari, dan berpotensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang pada malam hari. Kondisi ini diprakirakan terjadi hingga lusa," ucapnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kepulauan Riau (BPBD Kepri) Muhamad Hasbi mengingatkan warga tidak berteduh di bawah potong saat hujan lebat yang disertai petir dan angin kencang.

Ia juga mengimbau warga tidak parkir kendaraannya di bawah pohon agar tidak tertimpa barang pohon.

"Banyak pohon tumbang dan batang pohon yang patah saat angin kencang," ucapnya.

Hasbi mengatakan angin puting beliung biasanya terjadi di pesisir Pulau Bintan, terutama saat muncul awan comulunimbus, karena itu harus tetap diwaspadai. Angin puting beliung kerap merusak rumah warga pesisir.

"Beberapa bulan lalu kami memberi bantuan kepada warga Tanjungpinang yang rumahnya rusak parah disapu angin puting beliung," katanya.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE