Pemkot Batam imbau pegawai kenakan baju kurung sambut hari jadi kota

id baju kurung melayu,hari jadi batam,hut batam

Pemkot Batam imbau pegawai kenakan baju kurung sambut hari jadi kota

Ketua Panitia Peringatan Hari Jadi Batam Yusfa Hendri. (ANTARA/Jessica)

Batam (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Batam di Provinsi Kepulauan Riau mengimbau para pegawai pemerintah, badan usaha milik negara, badan usaha milik daerah, dan badan usaha milik swasta memakai baju kurung Melayu dari 11 sampai 18 Desember 2023 untuk menyambut peringatan hari jadi kota.

Ketua Panitia Peringatan Hari Jadi Batam Yusfa Hendri di Batam, Sabtu, menyampaikan bahwa imbauan untuk mengenakan baju kurung Melayu guna menyambut peringatan hari jadi Kota Batam tertuang dalam Surat Edaran Nomor 31 Tahun 2023.

Dia menjelaskan pula bahwa peringatan ulang tahun ke-194 Kota Batam mengangkat tema "Terus Melaju Menuju Batam Kota Baru."

Rangkaian acara peringatan hari jadi Kota Batam, menurut dia, meliputi pawai budaya, ziarah Makam Zuriat Nong Isa, upacara, rapat paripurna istimewa, dan Malam Anugerah Batam Madani.

Guna menyemarakkan peringatan hari jadi Kota Batam, ia mengatakan, pengelola instansi pemerintah dan swasta, mal, hotel, restoran, perusahaan, perguruan tinggi, sekolah, dan masyarakat diminta memasang hiasan, spanduk, baliho, atau umbul-umbul dengan tema "Terus Melaju Menuju Batam Kota Baru" dari 1 hingga 31 Desember 2023.

"Kami sangat mengapresiasi keikutsertaan masyarakat Kota Batam dalam perayaan HUT Batam ke-194 tahun ini," kata Yusfa.
 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE