Kemenparekraf buka Festival Pacu Jalur di Kuantan Singingi

id Festival pacu jalur, kemenparekraf Republik Indonesia, wisata di kuansing

Kemenparekraf buka Festival Pacu Jalur di Kuantan Singingi

Prosesi Pembukaan Festival Pacu Jalur di Kuansing dengan pemukulan gong oleh Staf Ahli Menteri Bidang Inovasi dan Kreatifitas Kemenpar RI, Restog Krisna Kusuma. (ANTARA/Asri)

Teluk Kuantan, Riau, (ANTARA) - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif membuka Festival Pacu Jalur (FPJ) di Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau yang diikuti 225 jalur (perahu) yang berlaga di Tepian Narosa tersebut.
 
"Sukses FPJ Kuansing, festival ini masuk 10 besar di Top Karisma Event Nusantara (KEN) RI," kata Staf Ahli Menteri Bidang Inovasi dan Kreatifitas Kemenpar Restog Krisna Kusuma, Rabu.
 
Menurut dia, untuk terpilih menjadi Top KEN RI itu sangat sulit dan butuh proses seleksi sangat panjang. Karenanya festival pacu jalur Kuansing sangat luar biasa mampu menyisihkan seni budaya lainnya.
 
Hal Ini  menunjukkan, kegiatan asal Kuansing sangat baik dan sudah mendunia. Bahkan bisa menjadi kebanggaan Riau dan nasional serta layak dijual secara internasional.
 
Ke depan, sebutnya, Pemerintah Kabupaten Kuansing harus mengemas penyelenggaraan FPJ lebih berkualitas, besar lagi dan mendunia. Seperti dengan menghadirkan atlet jalur nasional sebab FPJ bukan saja lomba pacu tetapi tradisi yang sudah ratusan tahun dengan semangat gotong royong.
 
Suatu festival yang telah memajukan ekonomi masyarakat, meningkatkan pertumbuhan usaha kecil menengah dan pelestarian keunikan seni budaya tradisional Kuansing menjadi nasional.

"Masyarakat dan pemerintah sangat bangga dan berharap pada tahun-tahun mendatang lebih sukses lagi dengan perolehan sponsor yang lebih besar," kata dia.
 
 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE