Menpan-RB Asman Abnur Saudagar Ulung Lihai Berpolitik

id Menpan,RB,Asman,Abnur,Saudagar,Ulung,Lihai,Berpolitik,menteri,pan,partai,amanat,nasional,kepulauan,riau,kepri,batam,wakil.wali,kota

Menpan-RB Asman Abnur Saudagar Ulung Lihai Berpolitik

Asman Abnur (antaranews.com/Rosa Panggabean)

Yang pasti beliau itu seorang pengusaha profesional, sekaligus politikus ulung dan memiliki latar belakang birokrat karena pernah menjabat sebagai wakil wali kota
WAKIL Ketua Umum Partai Amanat Nasional Asman Abnur dilantik menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi oleh Presiden Joko Widodo di Jakarta, 27 Juli 2016.

Di Kota Batam, Kepulauan Riau, Asman lebih terkenal sebagai saudagar yang ulung dengan sederet bisnisnya di berbagai bidang, selain sebagai politikus, dan pernah menjadi birokrat.

Sebut saja, Toko Emas Banda Baru yang memiliki sejumlah cabang, Apotek Vitka yang juga berdiri di beberapa tempat, Rumah Makan Padang Sederhana, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Tiban, Bank Perkreditan Rakyat, BPR Syariah, pusat kebugaran hingga lembaga pendidikan tinggi Batam Tourism Polytechnic.

Karakter dan jiwa bisnisnya melekat pada pria kelahiran 2 Februari 1961 itu, diturunkan dari ayahnya yang juga saudagar besar, Aburuddin Hamzah.

Sejak masih sekolah, Asman muda sudah membantu ayahnya berdagang. Bahkan, saat menjadi pengajar di Sekolah Menegah Kejuruan Terapan Atas (SMKTA) Kartini Batam, Asman tetap membantu usaha orang tuanya.

"Jika kamu ingin kaya, maka berdaganglah kamu," kata Asman dalam website pribadinya www.asmanabnur.com.

Tidak heran jika kemudian seluruh usaha Asman terbilang sukses.

Dan ayah dua anak itu dipercaya menjadi Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Batam pada 1998-1999 dan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Batam pada 1999 hingga 2001.

Tahun 2011, karier politik peraih gelar Magister Sains Universitas Airlangga itu dimulai, dengan terpilih sebagai anggota DPRD Kota Batam.

Pada tahun itu pula, Azman, ayah Astika Mutiarazma dan Alvidyan Virgarazma  menjadi Wakil Wali Kota Batam hingga 2004.

Alumnus Fakultas Ekonomi Universitas Andalas itu tidak menyelesaikan masa tugasnya sebagai Wakil Wali Kota Batam, karena ditugasi partainya untuk menjadi anggota DPR Daerah Pemilihan Kepulauan Riau pada 2004-2009.

Lepas itu, PAN kembali menugaskannya menjadi anggota DPR hasil Pemilu Legislatif 2009 dari Daerah Pemilihan Riau hingga 2014

Kecintaannya kepada Kepri membuatnya kembali mewakili Kepri dalam Pemilu Legislatif 2014, sampai terpilih menjadi Wakil ketua Komisi IX, membidangi Kementerian Kesehatan, Kementerian Ketenagakerjaan, Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional, Badan Pengawas Obat dan Makanan, Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Bidang Kesehatan, BPJS Bidang Ketenagakerjaan.

Harapan warga Batam

Dilantiknya Asman Abnur sebagai Menteri PAN-RB membuat beberapa warga Batam menyatakan berbangga. Hingga saat ini, baru Asman, warga Batam yang menjadi pembantu utama presiden.

"Kami patut bangga karena sejarah mencatat pada era reformasi sekarang putra terbaik Kepri Asman Abnur dipercayakan memimpin Kementerian PAN RB," kata warga Batam Surya Makmur Nasution yang juga anggota DPRD Kepri.

Menurut dia, Asman pantas mendapatkan amanah itu karena memiliki pengalaman di bidang birokrasi.

Selain pernah menjabat sebagai wakil wali kota, Asman juga telah malang melintang di DPR dengan jabatan strategis di komisi dan fraksi.

"Hanya saja, PR Asman ke depan tidaklah enteng. Beliau harus mampu melakukan penataan ulang birokrasi agar lebih efektif dan efisien menjalankan fungsi pemerintahan," kata mantan wartawan surat kabar harian terbitan nasional itu.

Terpisah, tokoh perempuan Batam, Setyasih Priherlina berharap Asmandapat meningkatkan kinerja aparatur sipil negara.

"Untuk Batam, kami berharap jumlah penyidik pegawai negeri sipil ditambah, juga pengawas tenaga kerja, karena ada banyak tenaga kerja asing di Batam, dan pengawasannya kurang," kata perempuan yang pernah menjadi angota legislatif itu.

Asman dianggapnya sangat memahami persoalan kota industri itu.

Warga Batam lainnya, Hendriyanto mengatakan senang warga Batam bisa menduduki jabatan menteri.

"Yang pasti beliau itu seorang pengusaha profesional, sekaligus politikus ulung dan memiliki latar belakang birokrat karena pernah menjabat sebagai wakil wali kota," kata dia.

Dengan tiga peran itu, maka diharapkan Asman Abnur dapat menjalankan tugas sebagai menteri dengan baik. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE