Upacara Hari Bhayangkara Polda Kepri digelar virtual

id hari bhayarngkara 74, upacara virtual polda kepri,polda kepri

Upacara Hari Bhayangkara Polda Kepri digelar virtual

Upacara virtual memperingati Hari Bhayangkara ke-74 (ANTARA/HO-Dok Polda Kepri)

Batam (ANTARA) - Kepolisian Daerah Kepulauan Riau menggelar upacara dan syukuran secara virtual dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-74, setelah rangkaian kegiatan bakti sosial di wilayah kerjanya.

Kepala Bidang Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt, Rabu, menyatakan upacara dilakukan virtual, demi mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi COVID-19.

"Selain pelaksanaan Upacara Hari Bhayangkara ke-74 yang diikuti secara virtual mengingat di masa pandemi saat ini, Polda Kepri dan jajaran juga telah melaksanakan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara seperti bakti sosial, bakti kesehatan, ziarah makam pahlawan, tabur bunga," kata Harry.

Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020 mengangkat tema Kamtibmas Kondusif Masyarakat semakin Produktif.

Upacara diikuti Plt Gubernur Provinsi Kepri Isdianto, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Wakapolda Kepri, Ketua DPRD Provinsi Kepri, Ka BNNP Kepri, Danguskamla, Danlantamal IV Tanjungpinang, Kajati Provinsi Kepri, Kabinda RHF Tanjungpinang, Dirpam BP Batam, Irwasda Polda Kepri dan Ka Zona Maritim Kepri.

Tidak hanya di Kepri, upacara virtual juga digelar secara serentak di seluruh Indonesia, dengan Inspektur Upacara Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Dalam amanatnya, Presiden menyampaikan tujuh instruksi sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas Polri.

Sementara itu, Wali Kota Batam Muhammad yang turut hadir dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-74 di Mapolresta Barelang menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polri atas capaian selama ini dalam melindungi dan mengayomi masyarakat.

Ia berharap sinergitas antara Polri, TNI, pemerintah, dan masyarakat Kota Batam bisa terus terjalin, sehingga Kota Batam tetap kondusif dan perekonomian bisa kembali menggeliat seperti sedia kala.

"Sesuai dengan tema Hari Bhayangkara tahun ini, Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif. Bersama seluruh unsur yang ada, kita dukung kepolisian untuk menciptakan kamtibmas yang kondusif, agar masyarakat bisa kembali melakukan aktivitas yang produktif," kata dia.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE