KPU Kepri fokuskan pengiriman logistik pemilu ke pulau-pulau terluar

id Logistik pemilu,KPU,Batam,Kepri,pemilu

KPU Kepri fokuskan pengiriman logistik pemilu ke pulau-pulau terluar

Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi (ANTARA/Yude)

Batam (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kepulauan Riau memfokuskan pengiriman logistik pemilu ke wilayah pulau-pulau terluar untuk mengantisipasi cuaca ekstrem di perairan provinsi ini.

Ketua KPU Provinsi Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi, di Batam, Selasa, menyebutkan pelaksanaan Pemilu 2024 yang dijadwalkan berlangsung pada Februari 2024 diperkirakan dihadapkan dengan kendala cuaca buruk, terutama proses pengiriman logistik pemilu ke wilayah pulau terluar.

Oleh karena itu, katanya, saat ini pihaknya masih memetakan lokasi-lokasi rawan untuk dilakukan pengiriman logistik pemilu.
 
"Saat ini kita menunggu laporan titik rawan dari masing-masing kabupaten/kota, terutama wilayah pulau terluar, kita ingat Februari 2024 itu masih masuk musim angin utara. Kendala ombak tinggi dan angin kencang untuk pelayaran menjadi fokus utama kami," ujarnya.

Baca juga:
Bapenda Kepri sebut pemutihan pajak upaya validasi data kendaraan bermotor

Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor di Kepri mencapai Rp394 miliar
 
Upaya yang saat ini tengah dilakukan pihaknya, kata dia, yakni melakukan pengiriman logistik pemilu itu lebih awal dari jadwal yang sebelumnya sudah ditentukan.
 
"Semau itu agar nantinya KPU kabupaten/kota dapat mengutamakan pengiriman ke wilayah-wilayah terluar," katanya.
 
Sampai saat ini, papar dia, beberapa wilayah terluar yang sudah dipetakan dan menjadi perhatian pihaknya adalah beberapa pulau terluar di Kabupaten Kepulauan Anambas, Pulau Pekajang, dan Pulau Berhala di Kabupaten Lingga.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE