PBB serukan penyelidikan atas pembunuhan warga Gaza yang menunggu bantuan

id PBB,penyerangan gaza,bantuan di gaza,serangan israel di gaza,bantuan gaza,palestina,israel,sekretaris jendral,sekjen

PBB serukan penyelidikan atas pembunuhan warga Gaza yang menunggu bantuan

Warga Palestina menunggu pasokan makanan bantuan di kota Rafah di Jalur Gaza selatan, pada 14 Februari 2024. (Xinhua/Yasser Qudih)

Toronto (ANTARA) - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres telah menyerukan penyelidikan independen dan kredibel terhadap pembunuhan oleh Israel terhadap lebih dari 100 warga sipil Palestina yang menunggu bantuan di Gaza.

“Sekretaris Jenderal (Antonio Guterres) sendiri kemarin mengatakan, bahwa perlu ada penyelidikan yang independen dan kredibel atas apa yang terjadi,” kata juru bicara Sekjen PBB Stephane Dujarric dalam sebuah pengarahan, Sabtu.

Sekjen PBB, menurut Dujarric, mendesak adanya akuntabilitas atas segala sesuatu yang telah terjadi sejak 7 Oktober, pasca kelompok Palestina Hamas meluncurkan serangan ke Israel.

Pada Kamis (29/2), pasukan Israel menembaki kerumunan warga Palestina yang menunggu bantuan kemanusiaan di bundaran Al Nabulsi di Jalan Al Rashid, sebuah jalan pantai utama di sebelah barat Kota Gaza di Gaza utara. Insiden itu menyebabkan sedikitnya 112 warga Palestina tewas dan 760 orang terluka.

Militer Israel mengatakan penyelidikan awal menemukan bahwa warga Palestina mendekati pos pemeriksaan militer yang mengawasi masuknya truk bantuan ketika tentara melepaskan tembakan peringatan dan menembak ke kaki warga Palestina yang terus bergerak ke arah pasukan.

Sumber : Anadolu
 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PBB minta penyelidikan atas pembunuhan warga Gaza yang tunggu bantuan

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE