Perusahaan Lap Kaca Mobil Beroperasi di Batam

id Perusahaan,Lap,Kaca,Mobil,Beroperasi,Batam

Batam (Antara Kepri) - Perusahaan yang memproduksi lap (wiper) kaca mobil PT Valeo mulai beroperasi di Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam Kepulauan Riau untuk memenuhi kebutuhan wiper perusahaan pembuat mobil di seluruh dunia.

General Manager PT Valeo, Giovanni Cannella di Batam, mengatakan perusahaannya berambisi memproduksi wiper terbaik di dunia, yang pengerjaannya dilakukan di Batam.

Pembukaan produksi di Kawasan Industri Batamindo juga diharapkan dapat menggenjot produktivitas pembuatan wiper perusahaan itu.

"Saat ini kami baru memproduksi sekitar satu juta wiper dalam setahun. Kami berencana meningkatkan produksi sebanyak sepuluh juta wiper dalam setahun ke depannya," kata dia dalam peresmian perusahaan.

Di tempat yang sama, Wakil Gubernur Kepulauan Riau Soerya Respationo mengatakan KPBPB Batam terus bebenah untuk memenangkan persaingan antar zona ekonomi bebas di belahan dunia.

"Berbagai negara berlomba-lomba memberikan banyak fasilitas untuk kemudahan berinvestasi. Namun demikian, Batam tetap menjadi salah satu surga investasi di Indonesia," kata dia.

Ia berterima kasih kepada manajemen PT Valeo karena telah memilih Batam sebagai lokasi untuk menanamkan investasi, dibanding banyak kawasan sejenis di Asia.

"Saya atas nama Pemerintah Provinsi Kepri memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada jajaran perusahaan ini yang telah mempercayakan kota Batam, Provinsi Kepri sebagai daerah berinvestasi," kata Wakil Gubernur.

Pemprov Kepri bersama Pemerintah Kota Batam terus berupaya tetap menjaga iklim investasi kondusif.

"Mungkin ada berbagai masalah kecil di sana-sini, contohnya, perburuhan. Tapi Pemprov Kepri dan Pemkot Batam akan terus melakukan evaluasi dan perbaikan agar semangat investasi itu tetap ada di sini," kata dia.

Menurut dia, menjaga iklim investasi sangat penting, karena masuknya modal akan merangsang pertumbuhan ekonomi di wilayah itu. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE