Warga Hias Jalan Sambut HUT RI ke-72

id Warga,tanjungpinang,Hias,Jalan,Sambut,HUT,RI,Warga,Menghias,Jalan

Setiap tahun menghias kegiatan menghias ini sudah kami lakukan, untuk memeriahkan HUT RI
Tanjungpinang (Antara Kepri) -Warga Kota Tanjungpinang mulai menghias jalan, lorong dan gang di permukiman mereka untuk menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72.

Para warga di tingkat rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW) di sejumlah kelurahan, di Tanjungpinang, Jumat (11/8), menghias lajur lorong dan gang dengan pernak-pernik bercorakkan merah putih.

Dahyar, salah satu RT di Jalan Haji Ungar, Kelurahan Tanjungpinang Timur, Kecamatan Bukit Bestari, Kota Tanjungpinang, Kepri mengatakan, menghias pemukiman penduduk setempat menyambut HUR RI sudah menjadi tradisi.

"Setiap tahun menghias kegiatan menghias ini sudah kami lakukan, untuk memeriahkan HUT RI," ujarnya.

Warga setempat berinisiatif memasang umbul-umbul dan bendera kebangsaan Republik Indonesi, merah putih. Sebagian jalan juga dihiasi dengan pernak pernik umbul-umbul warna-warni.

"Semuanya dibeli melalui uang sumbangan dari setiap warga, untuk lebih meriah," katanya.

Biasanya, pada hari kemerdekaan Republik Indonesia, penduduk di sejumlah Kelurahan yang ada di Kota Tanjungpinang menggelar perlombaan pesta rakyat HUT RI. Bermacamn perlombaan dipertandingkan untuk menyemarakkan HUT RI ke 72. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE