Ketua DPRD Natuna di mata keluarga

id Ketua DPRD Natuna, Andes Putra, DPRD 2019-2024

Ketua DPRD Natuna di mata keluarga

Andes Putra bersama keluarga usai pelantikan Ketua DPRD Natuna pada Kamis, (3/10). ANTARA/Cherman

Ranai (ANTARA) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Natuna periode 2019-2024, Andes Putra, berasal dari daerah pemilihan (Dapil) ll yaitu Serasan, Midai dan Subi diyakini keluarga mampu memimpin lembaga legislatif itu, meski masih berusia 27 tahun.

"Kami sangat yakin Andes bisa, dia mampu memegang amanah dan tanggung jawab sebagai ketua DPRD, karena terbiasa sejak kecil dia telah mandiri," kata Jamilah, Ibu Kandung Andes Putra, Kamis.

Diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN), Ia  meraih suara sebanyak 1.664 dan dinyatakan peraih suara tertinggi dari 20 Anggota DPRD terpilih lainnya. 

Laki-laki kelahiran Serasan 30 Mei 1992, anak dari pasangan Hatta Satim (alm) dan Jamilah tersebut, menempuh jenjang pendidikan dimulai dari Sekolah Dasar Nageri 015 Air Temiang Kampung Hilir, Desa Hilir, Kecamatan Serasan, dilanjutkan SMP Negeri 1 Serasan, selanjutya  SMA 1 Serasan, dan gelar Sarjana Pendidikan didapatkannya saat menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Pontianak.

Berstatus anak yatim, dimata keluarga Ia telah terbiasa mengemban tanggung jawab sebagai kepala keluarga dari 4 saudaranya. 

Diketahui, Andes tidak enggan melakukan apa saja kegiatan dan usaha dalam menghidupi keluarga termasuk mengumpulkan kardus bekas untuk dijual kembali ke Kalimantan.

"Kita sangat bangga dan mendukung penuh tanggung jawab yang di emban Andes, meski berat saya yakin dengan dukungan keluarga Andes mampu membawa aspirasi masyarakat, mudah-mudah tetap amanah," kata Jamilah.

Jamilah mengenang Almarhum suaminya atas pesan terakhir bahwa Andes harus selalu dapat membimbing adik-adiknya dan harus mampu menjadi tulang punggung keluarga.

"Pesan ayahnya, Andes harus kuat, harus mampu menggantikan posisi ayahnya sebagai tulang punggung keluarga, harus menjaga adik - adiknya dan alhamdulillah andes mampu menjalankan amanah itu dengan baik sampai saat ini, itu yang selalu saya ingat," kenang Jamilah.

Meski agak pendiam, ungkap Jamilah, tetapi andes orangnya gampang bergaul, karena itu dia yakin betul andes akan selalu amanah atas tanggung jawabnya sebagai kepala keluarga dan wakil masyarakat Natuna saat ini.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Natuna atas dukungannya," Jamilah.

 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE