Kepri Optimalkan Pulau sebagai Destinasi Wisata

id Kepri,Pulau,Destinasi,Wisata

Tanjungpinang (Antara Kepri) - Provinsi Kepulauan Riau mengoptimalkan pengelolaan pulau-pulau di wilayah itu sebagai destinasi wisata untuk menambah pendapatan daerah dan membuka lapangan pekerjaan.

Kepala Dinas Pariwisata Kepri Guntur Sakti yang dihubungi Antara di Tanjungpinang, Sabtu, mengatakan sekitar 2.400 pulau yang tersebar di tujuh kabupaten dan kota di wilayah itu memiliki pemandangan alami yang indah, dan berpotensi untuk dikembangkan wisata bahari.

"Beberapa pulau sudah dikembangkan sebagai destinasi wisata, seperti Pulau Nikoi, Telunas, dan Pangkil," ujarnya.

Tahun ini, Pemprov Kepri serta kabupaten dan kota akan mengembangkan pulau-pulau lainnya sebagai kawasan wisata, seperti Pulau Mangkai dan Benan akan dijadikan sebagai kawasan minawisata, yang dikembangkan oleh Kementerian Kelautan.

"Pengelolaan minawisata di Mangkai dan Benan melibatkan warga setempat," katanya.

Selain itu, kata dia, Pulau Abang juga menarik perhatian investor yang melirik pulau itu. Namun, pulau itu sudah ditetapkan pemerintah pusat sebagai kawasan konservasi mangrove.

Pulau Air Manis di Batam sudah dikembangkan pihak swasta menjadi "funtasi island", sedangkan Pulau Nirup di Belakang Padang, Batam akan dikembangkan pihak swasta sebagai destinasi wisata.

"Pulau Sekanak dan beberapa pulau di Belakang Padang juga kabarnya sedang dilirik swasta untuk dikembangkan. Kalau di Bintan destinasi wisata dikembangkan di gugusan Pulau Mapur," ucapnya.

Guntur menjelaskan pengelolaan pulau-pulau itu sebagai upaya peningkatan daya saing daerah sebagai destinasi wisata andalan.

Hal itu, ujarnya, akan menjadi strategi akselerasi pembangunan pariwisata Kepri berbasis industri "leading goverment suport".

"Pemerintah daerah kan diharapkan membangun infrastruktur dasar seperti jalan listrik dan air serta menciptakan sistem layanan pelayanan perizinan yang modern, cepat, dan tidak biaya tinggi," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE