Dua pesilat PPLP Kepri raih emas dan perunggu di Kejurnas Silat 2023

id Kejurnas silat,kepri,pesilat,atlet silat,Ramadhan Arya,Wahyu Pranata,PLPP,Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar

Dua pesilat PPLP Kepri raih emas dan perunggu di Kejurnas Silat 2023

Atlet pencak silat binaan pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLP) Provinsi Kepri, meraih medali emas dan perunggu pada ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat 2023 di Palu, Sulawesi Tengah, 21-26 November 2023. (ANTARA/HO-PPLP Pencak Silat Kepri)

Tanjungpinang (ANTARA) - Sebanyak dua atlet pencak silat binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) meraih medali emas dan perunggu pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat 2023 di Palu, Sulawesi Tengah.

Kedua atlet tersebut, yakni Ramadhan Arya dan Wahyu Pranata. Masing-masing mendapatkan medali emas di kelas F putra, dan medali perunggu di kelas D putra.

"PPLP Kepri menurunkan empat atlet pencak silat putra di Kejurnas Palu. Alhamdulillah, dua di antaranya berhasil meraih medali emas dan perunggu," kata Pelatih PPLP Cabang Olahraga Pencak Silat Provinsi Kepri, Ramdani Hermansyah kepada ANTARA, Senin.

Ramdani menyebut pencapaian medali emas dan perunggu kategori putra merupakan yang perdana bagi PPLP pencak silat Kepri, karena perolehan medali emas pencak silat terakhir disumbangkan oleh pesilat kategori putri pada tahun 2013.

Menurutnya Tim PPLP Pencak Silat Kepri telah mempersiapkan atlet mereka selama setahun terakhir guna menghadapi Kejurnas Palu yang diikuti sebanyak 39 PPLP/PPLPD dan Sekolah Khusus Olahraga (SKO) se-Indonesia, 21-26 November 2023.

"PPLP Kepri sempat vakum karena COVID-19. Baru aktif lagi sekitar awal tahun 2023 dan hasilnya cukup memuaskan, khususnya di cabang olahraga pencak silat," ujar Ramdani.

Ia juga sangat mengapresiasi dukungan dari Pemerintah Provinsi Kepri melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), sehingga Tim PPLP Pencak Silat Kepri mampu tampil maksimal sekaligus membawa pulang dua medali ke Bunda Tanah Melayu tersebut.

Menurutnya saat ini PPLP Pencak Silat Kepri membina empat orang atlet putra. Dua orang dari Kota Batam dan dua orang lainnya, masing-masing dari Kabupaten Bintan dan Kota Tanjungpinang.

"Kuota atlet PPLP Pencak Silat Kepri memang empat orang, ditambah satu orang pelatih dan satu orang asisten pelatih, jadi totalnya ada enam orang," ujarnya.

Ia menambahkan keempat atlet pencak silat tersebut disekolahkan di SMAN 4 Tanjungpinang yang juga menjadi pusat pendidikan bagi para atlet binaan PPLP Kepri.

Lanjutnya menyampaikan khusus untuk atlet pencak silat, mereka berlatih di GOR PPLP Sepak Takraw di Kota Tanjungpinang sekaligus tinggal di sana atau mess.

"Kami akan terus menggenjot prestasi atlet PPLP pencak silat, baik di tingkat nasional hingga internasional," ucapnya.

Adapun peraih medali emas dan perunggu di Kejurnas Pencak Silat Palu 2023 mendapatkan sertifikat dan medali.

Baca juga:
Pemkab Natuna adakan sosialisasi bahaya narkotika ke pelajar

Hasil rapat KPU dan OPD Batam sepakat tak ada penggusuran saat kampanye

Pemkot Batam tingkatkan investasi PMDN lewat OSS RBA

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE