Anies janji perbaiki tata niaga pangan

id Pemilu 2024, Pilpres 2024, Anies Baswedan, Anies Cianjur,Anies janji perbaiki tata niaga pangan,perbaiki tata niaga pang

Anies janji perbaiki tata niaga pangan

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan saat berkampanye. (ANTARA/HO-Timnas AMIN)

Jakarta (ANTARA) -
Calon presiden nomor urut 01 Anies Baswedan berjanji memperbaiki tata niaga sektor pangan saat menemui simpatisan dan relawan di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis.
 
Menurut Anies, di Kabupaten Cianjur yang terkenal sebagai produsen beras, para petaninya justru tidak merasakan kesejahteraan. Dia mengatakan problem tersebut berlangsung secara menahun.
 
"Buka sulit untuk diselesaikan, tapi tidak menjadi prioritas selama ini. Kita akan menjadikan persoalan tata niaga pangan sebagai prioritas utama masa 100 hari kerja kita," kata Anies.

Baca juga: Ratusan ribu pendukung Ganjar - Mahfud ramaikan Hajatan Rakyat Banyuwangi
 
Dia mengatakan hal tersebut tak luput dari agenda perubahan yang dibawanya jika terpilih menjadi presiden. Jika tata niaganya diperbaiki, menurutnya petani bisa mendapatkan harga jual gabah yang lebih baik dan konsumen di rumah tangga mendapatkan harga beras dengan harga yang lebih murah.
 
"Jadi ini lah jenis-jenis perubahan konkrit yang kami tawarkan dan kami berharap pada saat pemilu 6 hari lagi rakyat akan memilih dengan membandingkan hal konkrit yang diberikan melalui perubahan yang kita bawakan," kata dia.
 
 
Pada Kamis ini, Anies berkunjung ke dua wilayah di Jawa Barat, yakni ke Kabupaten Garut dan Kabupaten Cianjur. Di Cianjur, Anies dijadwalkan menghadiri kampanye akbar di Lapangan Prawitasari dan mengunjungi Posko Relawan.
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Anies janji perbaiki tata niaga pangan saat berkampanye di Cianjur

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE