Batam (ANTARA) - Polresta Barelang, Kepulauan Riau menggelar upacara laporan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi kepada 104 personel kepolisian setempat di Mapolresta Barelang, Kota Batam, Selasa.
“Kenaikan pangkat ini mulai berlaku 1 Januari 2025,” kata Kapolresta Barelang Kombes Pol. Heribertus Ompusunggu.
Sebanyak 104 personel tersebut, terdiri atas satu personel naik pangkat dari AKP ke Kompol, enam personel dari Ipda ke Iptu, lima personel dari Aipda ke Aiptu, sembilan personel dari Brigadir ke Bripka.
Baca juga: Polres Karimun ungkap 56 kasus narkoba sepanjang tahun 2024
Kenaikan pangkat ini juga diterima oleh 58 personel dari Briptu ke Brigadir dan empat personel dari Bripda ke Briptu.
Ompusunggu menyebut kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan negara kepada personel Polri atas prestasi kerjanya, sekaligus apresiasi institusi atas pengabdian yang telah diberikan untuk melayani masyarakat.
“Kenaikan pangkat adalah sebuah pencapaian yang menjadi bukti dedikasi dan prestasi mereka selama bertugas,” katanya.
Dia berharap dengan kenaikan pangkat baru, seluruh personel dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan terus memenuhi harapannya.
“Ini bukan sekedar hadiah, melainkan hasil dari kerja keras dan komitmen yang konsisten,” kata Ompusunggu.
Baca juga:
Hari pertama tahun 2025 cuaca Kepri diprakirakan berawan dan berpotensi hujan
BPJS Kesehatan dan Pemprov Kepri optimalisasi JKN
Polda Kepri kerahkan patroli hindari konvoi malam tahun baru
Komentar