Pimpinan Perusahaan Industri Hargai Peran Polda Kepri

id Pimpinan,Perusahaan,Industri,Peran,unjuk,rasa,buruh,Polda,Kepri

Kalaupun masih adanya kekurangan dalam pengamanan demo buruh, kedepan diupayakan lebih sempurna dan lebih baik lagi
Batam (Antara Kepri) - Beberapa pimpinan perusahaan di kawasan industri Batam menyampaikan penghargaan kepada jajaran Polda Kepulauan Riau dalam peran menjaga unjuk rasa buruh pada 9-11 November 2015 sehingga bisa berlangsung aman dan tertib.

"Kapolda Kepri dan Kapolresta Barelang diundang bertemu dengan para pimpinan perusahaan kawasan industri Sabtu (14/11) kemarin. Mereka mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih atas pengamanan yang dilakukan Polri," kata Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono di Batam, Senin.

Memastikan kegiatan penyampaian aspirasi masyarakat dan buruh berjalan tertib, kata dia, memang sudah menjadi tugas dari kepolisian. Sehingga hal tersebut mutlak dilakukan.

"Kalaupun masih adanya kekurangan dalam pengamanan demo buruh, kedepan diupayakan lebih sempurna dan lebih baik lagi," kata dia.

Dalam kesempatan pertemuan tersebut, kata dia, Kapolda Kepri Brigjen Pol Arman Depari mengatakan Polri berupaya hadir di tengah-tengah masyarakat, pelaku usaha, sesuai Nawacita Presiden Joko Widodo.

Menurut Kapolda, kata dia, Polri menerima keluhan/kekurangan dalam rangka mewujudkan iklim usaha yang nyaman dan aman.

Polri juga berperan mengakomodir bentuk penyampaian dari pihak pengusaha maupun Buruh sehingga dapat diperoleh suasana yang kondusif dan aman.

"Dalam menghadapi adanya rencana mogok buruh, Polri/Polda Kepri melakukan upaya-upaya secara maksimal baik melalui kegiatan preemtif, preventif maupun penegakkan hukum guna terwujudnya situasi aman," kata dia.

Hartono mengatakan, menurut Kapolda dalam upaya Polda Kepri menciptakan kondisi yang kondusif, perlu dukungan semua pihak termasuk para Pimpinan, Ketua, HRD dari masing-masing perusahaan maupu kawasan.

Adanya kekurangan dalam rangka antisipasi pelaksanaan demo buruh, diperlukan sinergitas semua pihak guna mewujudkan situasi yang tetap aman dan kondusif, pihak buruh dapat melaksanakan aktivitas demo dengan baik dan pihak perusahaan dapat beraktivitas dengan lancar. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE