Vaksinasi anak di Kepri lancar tanpa KIPI

id Vaksinasi anak lancar

Vaksinasi anak di Kepri lancar tanpa KIPI

Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat memantau vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Batam. ANTARA/Ogen

Tanjungpinang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mengklaim pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun sejak diluncurkan 17 Desember 2021 berjalan lancar tanpa ditemukan kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) yang serius.

"Alhamdulillah, belum ada laporan KIPI setelah vaksinasi anak," kata Gubernur Kepri Ansar Ahmad di Tanjungpinang, Senin.

Ansar menyebut capaian vaksinasi anak dosis pertama di daerah itu hingga 2 Januari 2022 sudah mencapai 41,24 persen atau 102.704 orang dari target sasaran 249.047 orang.

Ia menggesa agar seluruh kabupaten/kota menyelesaikan target vaksinasi anak 100 persen hingga 31 Januari 2022. Apalagi saat ini anak-anak sudah mulai masuk sekolah tahun ajaran baru 2022.

"Sisa vaksinasi anak dosis pertama, masih 146.343 orang," ujar Ansar.

Ansar mengapresiasi semua pihak terutama para orang tua yang telah mendorong anak-anaknya mendapatkan suntik vaksin agar terhindar dari serangan COVID-19.

Selain itu, ia juga menekankan percepatan vaksinasi masyarakat umum untuk dosis kedua, karena di beberapa daerah capaiannya masih rendah, khususnya di Kabupaten Anambas dan Kabupaten Lingga.

"Anambas dan Lingga harus digesa betul, sebab capaian vaksinasi dosis dua berbeda jauh dengan dosis pertama, sekitar 20 persen lebih," ungkapnya.

Berdasarkan data Satgas COVID-19 Provinsi Kepri, total capaian vaksinasi masyarakat untuk dosis pertama sebanyak 1.602.332 orang atau 101,35 persen.

Sementara dosis kedua sebanyak 1.223.654 orang atau 77,40 persen, dan dosis ketiga khusus tenaga kesehatan (Booster) sebanyak 13.831 orang atau 0,87 persen.

 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE