Pemkot Tanjungpinang peringati hari jadi ke-242 dengan sederhana

id pemkot tanjungpinang, hari jadi ke-242 tanjungpinang

Pemkot Tanjungpinang peringati hari jadi ke-242 dengan sederhana

Kegiatan ziarah makam sultan di Pulau Penyengat menjadi rangkaian peringatan Hari Jadi ke-242 Kota Tanjungpinang, Kepri, Senin (5/1/2026). (ANTARA/HO-Diskominfo Tanjungpinang)

Tanjungpinang (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungpinang, Kepri, memperingati Hari Jadi ke-242 Kota Tanjungpinang pada 6 Januari 2026 dengan pelaksanaan kegiatan yang digelar secara sederhana, sebagai bentuk empati dan penghormatan kepada saudara-saudara di wilayah Sumatera dan daerah lain yang tengah tertimpa musibah bencana.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tanjungpinang Teguh Susanto menyampaikan bahwa peringatan hari jadi tahun ini difokuskan pada kegiatan yang bersifat khidmat dan penuh makna.

“Peringatan Hari Jadi ke-242 Kota Tanjungpinang kita selenggarakan secara sederhana, sebagai bentuk empati dan penghormatan kepada saudara-saudara kita di Sumatera yang sedang tertimpa musibah bencana,” ujar Teguh, Selasa.

Ia menjelaskan rangkaian peringatan Hari Jadi ke-242 Kota Tanjungpinang diawali pada Senin, 5 Januari 2026, dengan kegiatan ziarah ke makam para leluhur dan sultan-sultan yang telah mengambil kebijakan serta berperan penting dalam perjalanan sejarah Tanjungpinang di masa lalu.

Selanjutnya, pada Selasa, 6 Januari 2026, Pemkot Tanjungpinang melaksanakan upacara peringatan Hari Jadi ke-242 di halaman Kantor Wali Kota Tanjungpinang, yang diikuti oleh kalangan internal Pemerintah Kota Tanjungpinang.

Pada malam harinya, Pemkot Tanjungpinang juga menggelar Haul dan Istighotsah yang terbuka untuk masyarakat umum, bertempat di Masjid Al Uswah, Jalan D.I. Panjaitan Km. 10, pada pukul 19.15 WIB, diawali dengan Salat Isya berjamaah dan doa bersama.

“Rangkaian kegiatan peringatan ini menjadi momentum bagi kita semua untuk bermunajat dan memohon kebaikan, keselamatan, serta keberkahan bagi Kota Tanjungpinang dan bangsa Indonesia,” jelasnya.

Sebagai penutup rangkaian peringatan Hari Jadi ke-242 Tanjungpinang, Pemkot Tanjungpinang akan melaksanakan Salat Tasbih berjamaah pada Rabu, 7 Januari 2026, bertempat di Masjid Al Furqan, Jalan Pemuda, pada pukul 09.00 WIB.

Melalui momentum hari jadi ini, Pemkot Tanjungpinang mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memanjatkan doa, tidak hanya untuk kemajuan dan kebaikan Kota Tanjungpinang, tetapi juga bagi saudara-saudara yang terdampak bencana, khususnya di wilayah Sumatera, serta masyarakat Indonesia pada umumnya.

Peringatan Hari Jadi ke-242 Kota Tanjungpinang tahun 2026 mengusung tema “Berbenah Hati, Membangun Negeri, Melestarikan Budaya dan Tradisi”, sebagai refleksi bersama untuk terus membangun kota dengan mengedepankan nilai kebersamaan, kepedulian, dan kearifan lokal.

Pewarta :
Editor: Yuniati Jannatun Naim
COPYRIGHT © ANTARA 2026


Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE