42 anggota DPRD Batam petahana kembali dicalonkan

id anggota DPRD Batam ,petahanan ,calon anggota legislatif,caleg

42 anggota DPRD Batam petahana kembali dicalonkan

ILUSTRASI - Komisi Pemilihan Umum (KPU). (ANTARA FOTO/Rudi Mulya)

Sebanyak 42 `incumbent` maju lagi, dari 720 orang bakal calon anggota legislatif DPRD Batam yang diajukan parpol
Batam (Antaranews Kepri) - Sebanyak 42 orang dari 50 orang anggota DPRD Kota Batam Kepulauan Riau periode 2014-2019 kembali dicalonkan oleh partai politik dalam Pemilu 2019.

"Sebanyak 42 `incumbent` maju lagi, dari 720 orang bakal calon anggota legislatif DPRD Batam yang diajukan parpol," kata Komisioner Bidang Teknik KPU Batam, Zaki Setiawan di Batam, Senin.

Artinya, kata Zaki melanjutkan, hanya delapan orang yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Batam tidak mencalonkan diri sebagai caleg Batam di Pemilu 2018.

"Dari delapan itu ada yang naik ke DPRD Kepri, ada yang tidak dicalonkan," kata Zaki.

Anggota DPRD petahana yang kembali dicalonkan antara lain dari PKB yaitu Mhd Jeffry Simanjuntak, Aman dan Fauzan, dari Partai Gerindra yaitu Werton Panggabean, Mulia Rindu Purba dan Iman Sutiawan.

Dari PDIP Perjuangan, yang kembali dicalonkan antara lain Nuryanto, Budi Mardiyanto, Udin P Sihaloho, Tumbur M Sihaloho, Sugito dan Dandis Rajagukguk, dari Partai Golkar, yaitu Hendra Asman, Ides Madri, M Yunus Muda, Ruslan, Ruslan M Ali Wasyim dan Djoko Mulyono.

Dari Partai Nasdem yaitu Lik Khai, Amintas Tambunan dan Suardi Tahirek, dari PKS yaitu Sukaryo, Rohaziat dan Mukriyadi, dari PPP yaitu Erizal, Idawati Nursanti dan Eki Kurniawan serta dari PAN yaitu Firman Ucok Tambusai, Safari Ramadhan, Edward Brando dan Nono Hadi Siswanto.

Kemudian dari Partai Hanura yaitu Bustamin dan Bobi Alexander Siregar, Partai Demokrat yaitu Helmy Hemilton, Mesrawati Tampubolon, M Yunus, Sumali dan Teuku Hamzah Husein.

Terpisah, Ketua Partai Golkar Batam, Ruslam M Ali Wasyim menyatakan mencalonkan kembali 6 dari 7 anggota DPRD yang kini menjabat.

"Hanya Zainal Abidin yang tidak, itu karena Pak Zainal ke DPRD Kepri," kata dia.

Partai Golkar kembali menargetkan mendapatkan minimal 7 kursi DPRD Kota Batam dalam Pemilu 2019.

"MInimal di dapil yang kemarin lagi, mudah-mudahan bertambah dengan ditambahnya dapil baru," kata dia.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE