Arus Mudik Hang Nadim Mencapai Puncaknya

id Arus,Hang,Nadim,batam,Mencapai,Puncak,mudik,lebaran

Batam (Antara Kepri) - Jumlah pemudik melalui Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, pada Jumat diperkirakan mencapai puncaknya dan itu terlihat dari kepadatan bandara tersebut sejak Jumat pagi.

Kepadatan penumpang terjadi sesuai dengan perkiraan otoritas Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, yang menyatakan puncak arus mudik terjadi pada H-3 (Jumat), jika Idul Fitri 1435 Hijriyah jatuh pada Senin (28 Juli).

"Sejak kemarin (Kamis), lonjakan sudah sangat terasa di mana penumpang yang berangkat sudah mencapai 9.574 orang," kata Kepala Bagian Umum Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Suwarso.

Ia mengatakan jumlah penumpang mudik pada Kamis di luar prediksi sebelumnya yang maksimal hanya sekitar 8.000 penumpang.

"Untuk hari ini juga diperkiran di luar prediksi, karena juga sangat padat. Namun hasilnya baru akan diketahui kalau penerbangan hari ini sudah selesai," kata dia.

Suwarso mengatakan tingginya pemudik melalui Batam pada 2014 menunjukkan tingkat ekonomi masyarakat yang semakin baik sehingga angkutan udara menjadi pilihan utama untuk pulang ke kampung halaman.

"Jumlahnya sangat jauh lebih tinggi dibanding tahun-tahun sebelumnya. Karena paling banyak biasasanya hanya 6-7 ribu penumpang saat puncak arus mudik," kata Suwarso.

Suwarso mengatakan pada Senin (H-7, jika Idul Fitri jatuh pada Senin, 28/7)) penumpang yang berangkat sebanyak 7.772 orang, pada Selasa sebanyak 8.040 penumpang, Rabu sebanyak 8.675 penumpang, dan Kamis sebanyak 9.574 penumpang.

"Jika dilihat dari H-7 dan dibandingkan tahun sebelumnya, jumlah penumpang jauh melonjak. Kami perkirakan lonjakan mencapai 18 persen," kata dia.

Pada musim mudik Lebaran Idul Fitri 2014, maskapai Lion Air menyiapkan tiga pesawat cadangan untuk mengankut pemudik dari Batam ke sejumlah wilayah di Pulau Sumatera, Jawa, dan Kalimantan.

Sementara itu, maskapai lain hingga Jumat belum menambah penerbangan dari Batam. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE