Wabup Karimun Daftar ke Gerindra dan Hanura

id Wabup,Karimun,Daftar,Gerindra,bakal,calon,bupati,pilkada,aunur.rafiq,Hanura

Karimun (Antara Kepri) - Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah Karimun ke kantor Partai Gerakan Indonesia Raya dan Partai Hati Nurani Rakyat, Jumat.

Aunur Rafiq didampingi sejumlah pendukungnya berturut-turut mendatangi Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra dan Kantor DPC Partai Hanura di Tanjung Balai Karimun, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau.

"Saya datang ke Kantor Gerindra dan Hanura untuk mengambil formulir pendaftaran. Saya ikuti mekanisme partai terkait rencana saya untuk maju dalam Pilkada pada bulan Desember nanti," kata Aunur Rafiq usai mengambil formulir di Kantor Partai Hanura di Jalan A Yani, Tanjung Balai Karimun.

Aunur Rafiq mengaku akan mencari dukungan sebanyak-banyaknya dari partai politik agar langkahnya untuk maju makin mulus.

"Sebagai birokrat, saya tidak paham betul dengan politik. Makanya, saya ikut setiap partai membuka pendaftaran. Sebelumnya, saya juga sudah melakukan hal yang sama di kantor Partai Demokrat dan NasDem," katanya.

Ia mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya pada masing-masing partai yang memiliki mekanisme untuk menjaring bakal calon bupati.

"Yang jelas, semua persyaratan yang ditentukan masing-masing partai akan saya penuhi. Selanjutnya, tergantung pengurus memutuskan untuk mengusung saya atau tidak," kata dia.

Menurut dia, keputusan untuk maju dalam Pilkada pada Desember 2015 semata untuk melanjutkan pengabdiannya untuk membangun Kabupaten Karimun.

Ia mengatakan akan melanjutkan visi dan misi serta program pembangunan yang telah digagas Nurdin Basirun selama dua periode berturut-turut.

"Niat saya untuk mengabdi kepada masyarakat," kata dia.

Ketua Tim Penjarinan DPC Gerindra Darwis mengatakan, figur yang telah mendaftar selanjutnya akan diseleksi melalui rapat koordinasi cabang yang dihadiri seluruh pengurus anak cabang.

"Nanti akan disurvei, diseleksi lalu dikerucutkan menjadi beberapa nama. Kemudian kita usulkan ke DPP untuk dikerucutkan lagi menjadi satu nama yang akan diusung dalam Pilkada nanti," ucapnya.   

Hal yang sama juga disampaikan Ketua DPC Hanura Karimun Bakti Lubis. Menurut Bakti Lubis, tahapan penjaringan bakal calon bupati akan dilanjutkan dengan evaluasi dan penilaian berdasarkan kriteria yang ditetapkan partai.

"Kita terima siapapun yang ingin mendaftar, nanti kita seleksi kelayakannya. Yang jelas, figur yang akan diusung harus memiliki kesamaan visi dan misi dengan garis partai," ucapnya. (Antara)

Editor: Sri Muryono

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE