Tanjungpinang Raih Penghargaan Menanam Satu Miliar Pohon

id Tanjungpinang,Raih,Penghargaan,Menanam,Satu,Miliar,Pohon

Prestasi ini sebagai motivasi untuk kami. Kami akan terus menciptakan lingkungan agar tetap hijau
Tanjungpinang (Antara Kepri) - Pemerintah Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, meraih penghargaan Menanam Satu Miliar Pohon dari Presiden Joko Widodo.

Penghargaan itu akan diserahkan Presiden Jokowi pada Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) Tahun 2015 di Tahura Sultan Adam Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan, pada Kamis (26/11), kata Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah di Tanjungpinang, Rabu.

"Tanjungpinang mendapat penghargaan kategori kota yang dinilai sukses melaksanakan program nasional Menanam Satu Miliar Pohon. Kami sudah mendapat informasi dari Kementerian Kehutanan," ujarnya.

Lis akan berangkat ke Jakarta untuk menerima penghargaan tersebut. Penghargaan yang diberikan itu sebagai motivasi bagi Pemerintah Tanjungpinang dan masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan agar tetap hijau.

"Prestasi ini sebagai motivasi untuk kami. Kami akan terus menciptakan lingkungan agar tetap hijau," katanya.

Menurut dia, pohon sebagai bagian dari kehidupan yang memiliki peranan penting. Pohon-pohon yang ditanam di sekitar rumah merupakan "paru-paru" yang bermanfaat bagi masyarakat.

Karena itu, Pemerintah Kota Tanjungpinang secara intensif mendorong masyarakat untuk menyukseskan program menanam pohon. Masyarakat diharapkan menanam minimal dua pohon di halaman rumahnya.

"Kami memberi apresiasi kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini," katanya. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE