Garuda Ubah Jadwal Rute Tanjungpinang

id Garuda, Ubah Jadwal, Rute, Tanjungpinang,

Tanjungpinang (Antara Kepri) - Terhitung 1 Oktober 2014, maskapai Garuda Indonesia lakukan perubahan jadwal penerbangan dari jadwal sebelumnya melalui Bandara Raja Haji Fisabillah (RHF) Tanjungpinang.

"Efektif 1 Oktober 2014, penerbangan Garuda dari Jakarta - Tanjungpinang berubah jadwal menjadi 10:30 WIB.  Sedangkan dari Tanjungpinang - Jakarta berangkat pada 13:25 WIB," kata GM Garuda cabang Tanjungpinang,  Rudi, Kamis.

"Perubahan jadwal tersebut karena alasan operasional Garuda Indonesia di Pusat," ucapnya.

Sebelumnya sambung Rudi, jadwal Garuda dari Jakarta - Tanjungpinang pada 06:55 WIB dan berangkat dari Tanjungpinang - Jakarta pada 07:50 WIB.

"Dengan adanya perubahan jadwal ini kita harapkan dapat memberi kemudahan bagi para penumpang dan semakin banyak masyarakat yang menggunakan Garuda," paparnya.

Meskipun masih satu armada di RHF  dengan tarif termurah RP743.000, pihaknya tetap mengharapkan kepercayaan masyarakat untuk menggunakan Garuda Indonesia.

Sementara itu, salah seorang pengusaha tour and travel, Sapril antusias terhadap perubahan jadwal
penerbangan Garuda ke RHF.

"Kami dari pihak travel sangat mendukung dengan perubahan jadwal penerbangan Garuda, karena tidak membuat tamu atau penumpang pengguna Garuda terburu-buru dengan jadwal Garuda," paparnya kepada Antara.

Ia mengatakan, seandainya tamu tersebut berasal dari Bandung atau daerah lain yang terbang ke Tanjungpinang melalui Jakarta, mereka tidak terburu-buru menyesuaikan jadwal penerbangan.

"Dengan jadwal yang baru ini, tamu tidak terlalu pagi dan tidak terlalu siang, daripada jadwal sebelumnya yang terlalu pagi.  Serta sangat baik untuk prospek pariwisata khususnya Kota Tanjungpinang," ucap Sapril.

Ditambah lagi, katanya,  para golfer yang identik dengan pesawatnya Garuda, tentunya memberi kenyamanan untuk menyesuaikan jadwal Garuda sekarang.

Akan hal itu, pihaknya sangat berharap pemerintah daerah bisa meningkatkan sektor pariwisata dari peluang perubahan jadwal maskapai tersebut.

"Kami juga akan membuat program khusus paket wisata yang tentunya juga kita berharap pemerintah ikut meningkatkan promosi pariwisata di luar daerah," imbuhnya. (Antara)

Editor: Evy R. Syamsir

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE