TNI AL Dabosingkep panen jagung

id tni al dabosingkep,panen jagung,bertani

TNI AL Dabosingkep panen jagung

Prajurit TNI AL Dabosingkep saat meninjau hasil panen jagung di lahan ketahan pangan Lanal Dabo. (Antaranews Kepri/Nurjali)

Kita ingin menyampaikan bahwa sesuatu yang dilakukan dengan sungguh-sungguh akan mendapatkan hasil yang maksimal juga,
Lingga (Antaranews Kepri) - Prajurit TNI AL memanen sebanyak 500 kilogram jagung di lahan ketahanan pangan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dabosingkep yang diperoleh setelah melalui dua kali proses panen.

"Panen kali ini kita lakukan secara bertahap, karena sebelumnya kita juga mencoba menanam terong ungu tapi gagal panen diserang hama," kata Komandan Lanal Dabosingkep Letkol Laut (P) Agus Yudho Kristianto kepada Antara, Rabu.

Lahan seluas 1,3 hektar tersebut sebelumnya juga pernah ditanam jagung dan hasilnya saat itu selain dapat dinikmati oleh anggota TNI AL, sebagiannya lagi juga dijual dipasaran. Namun untuk panen kali ini hasil tersebut tidak bisa dijual, karena hanya cukup untuk para anggota TNI AL Dabosingkep.

Panen Jagung ini kata Agus nantinya akan dilakukan tiga tahap, dan setelah ini lima belas hari mendatang akan kembali panen. Oleh karena penanaman jagung kali ini dibagi menjadi beberapa bagian, sehingga panennya nanti juga bertahap.

Lahan seluas 1,3 hektar ini sebelumnya oleh para petani sangat sulit untuk dilakukan penanaman jagung, karena lahannya berbatu.

"Kita ingin menyampaikan bahwa sesuatu yang dilakukan dengan sungguh-sungguh akan mendapatkan hasil yang maksimal juga," katanya.

Pengembangan sektor pertanian di Lanal Dabosingkep ini bertujuan untuk mempersiapkan para prajurit yang nantinya akan menghadapi masa pensiun.

Jika para anggota TNI ini nantinya pensiun mereka sudah dilatih untuk berbagai keterampilan salah satunya adalah keterampilan bercocok tanam.

Keterampilan bercocok tanam adalah solusi yang baik selain melatih kesabaran. Bercocok tanam juga dapat membantu agar tubuh manusia tetap bugar sambil menghirup udara segar dari tanaman yang hijau.

Selain itu hasil dari sayuran yang alami juga dapat membantu menjaga kondisi tubuh yang sehat karena mengkonsumsi sayuran yang organik.

"Tuhan menciptakan lahan kita ini sebagai alam yang subur dan dipenuhi berkah, jadi teruslah berkarya dan tetap semangat," pungkasnya.(Antara)

 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE